Sukses

Album Misterius Ini Hanya Ada Satu Keping Cetakan di Dunia

Album misterius tersebut merupakan milik Wu Tang Clan, sebuah kelompok musik hip hop yang berasal dari Amerika Serikat.

Citizen6, Jakarta Sebuah album musik “Once Upon A Time In Shaolin” dibeli dengan perjanjian, salah satunya ialah tidak mengedarkan materi album hingga 88 tahun ke depan. Album tersebut telah menjadi barang yang langka dan misterius karena hanya terdapat satu keping cetakan di dunia.

Dilansir Forbes pada Selasa (26/11/2015), album misterius tersebut merupakan milik Wu Tang Clan, sebuah kelompok musik hip hop yang berasal dari Amerika Serikat. Wu Tang Clan sendiri terbentuk tahun 1992, dengan beranggotakan RZA, GZA, Method Man, Raekwon, Ghostface Killah, Inspectah Deck, U-God, Masta Killa dan Cappadonna. Sejak terbentuk, kelompok musik ini telah merilis enam album musik.

Album yang terbilang misterius tersebut terjual di balai lelang online, Paddle 8 dan diperkirakan laku dengan harga jutaan dollar. Pembeli album tersebut merupakan pembeli yang anonim. Namun, Forbes menulis bahwa pembeli anonim tersebut merupakan seorang kolektor asal Amerika.

Album misterius itu sendiri berdurasi 128 menit dengan berisi 31 lagu. Sebelum laku terjual, RZA mengatakan kalau Wu Tang Clan sempat ditawari uang senilai US$5 juta untuk hak cipta album misterius itu.

Dilansir NME, "Membeli lukisan Picasso bukan berarti bisa mereplikanya. Tapi sang pembeli menjadi satu-satunya pemilik karya seni itu. Begitulah maksud kami menciptakan album Once Upon A Time In Shaolin," kata RZA, salah satu personil Wu Tang Clan.

(soy/ul)

 

Penulis:

Soyid Prabowo

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini