Citizen6, Jakarta Setelah sukses membenahi Payakumbuh, Sumatera Barat, kini Riza Falepi yang saat ini menjabat Walikota Payakumbuh, terpanggil ingin memajukan almamaternya yaitu Institut Teknologi Bandung (ITB). Caranya, dengan mengikuti bursa pemilihan Ketua Umum Ikatan Alumni Institut Teknologi Bandung (IA ITB) periode 2016-2020 yang akan berlangsung 23 Januari 2016, di Bandung.
Lulusan S-1 Teknik Elektro (1989) dan Magister Tekno Ekonomi ITB ini, maju ke bursa pemilihan Ketua Umum IA ITB karena banyak mendapat masukan dan dukungan dari para seniornya yang beranggapan ITB seolah telah kehilangan rohnya sebagai garda depan bagi pembangunan bangsa. " Saya terpanggll maju karena banyak alumni ITB yang tidak berani berteriak lantang melihat banyak masalah di negeri ini," katanya.
Baca Juga
Rencananya, pemilihan akan dilakukan dengan cara datang langsung ke puluhan Tempat Pemungutan Suara, yang dipusatkan di Bandung, juga melalui elektronik voting. Dalam pemilihan Ketum IA ITB Riza akan bersaing dengan Ridwan Djamaluddin (Kemenko Kemaritiman & Sumberdaya Manusia), Pontas Romulo Tambunan (CEO PT Kilat Wahana Jenggala), dan Hiramsyah S. Thaib (CEO PT Teknologi Riset Global).
Advertisement
Sesuai visinya, sebagai kandidat Ketua Umum IA ITB, Riza ingin ITB menjadi organisasi modern dan rumah bersama alumni ITB yang mampu memberikan akselerasi bagi alumni ITB dalam berkarya, berkontribusi, dan memimpin bangsa di seluruh daerah dan berbagai bidang profesi dan lembaga.
Selain itu, ia ingin melakukan beberapa pembenahan seperti penataaan data alumni yang memberikan gambaran dan informasi terkini dari anggota, pembenahan tata kelola IA ITB, menjadi organisasi mandiri dari dan untuk alumni, penataaan masing masing bidang yang berfokus pada menumbuh tebarkan potensi alumni.
Bukan hanya itu, ia juga menumbuhkan kepercayaan alumni kepada IA-ITB, dengan menyelenggarakan pertemuan mempererat persaudaraan, kuliah terbuka dan pemagangan, menumbuhkan jejaring alumni untuk menarik setiap aspirasi dan potensi alumni , melalui pelatihan dan pembimbingan karir profesi dan wirausaha dan menumbuh kembangkan kompetensi dan kepemimpinan Alumni untuk negeri, melalui pelatihan kepemimpinan.
"Saya akan menebarkan potensi dan kompetensi alumni diseluruh sendi bangsa, Promosi Pemikiran Alumni serta karir politik dan pemerintahan. Selain itu, menebarkan alumni keseluruh negeri, yang secara mandiri menata, mendorong kemitraan antar alumni, almamater, dunia bisnis dan pemerintah," tutup Riza.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6