Sukses

Keren, Masjid Ini Beri Tumpangan untuk Kucing Liar

Sebuah masjid di Instanbul tiba-tiba menjadi perbincangan publik, khususnya para pengguna jejaring sosial.

Citizen6, Istanbul Sebuah masjid di Instanbul tiba-tiba menjadi perbincangan publik, khususnya para pengguna jejaring sosial. Pihak pengurus Masjid Aziz Mahmud Hudayi memang mempersilahkan kucing-kucing liar untuk masuk ke area masjid ketika mencari kehangatan dan tempat tinggal saat musim dingin tiba. 

Seorang imam masjid bernama Mustafa Efe pun tak luput dari sorotan publik. Sejak tahun lalu ia memang memperbolehkan kucing-kucing liar berada dalam masjid agar terhindar dari cuaca dingin. Kebaikan dan kasihnya terhadap hewan pun langsung di elu-elukan para onliner.

dok: Odditycentral.com

Dilansir Odditycentral, Kamis (21/1/2016), foto dan video dirinya ketika tengah menggendong seekor kucing pun beredar dan banyak diperbincangakan onliner hingga menjadi viral di internet. Dalam foto yang beredar terlihat, sang imam selalu memperlakukan kucing-kucing dengan baik dan kasih sayang bahkan onliner menduga ia menyediakan makanan untuk hewan lucu ini.

dok: Odditycentral.com

dok: Odditycentral.com

Sebelumnya, kafe yang terletak di Mmtilene, pulau Lebos memang menjadi tempat ngopi pada siang harinya. Namun, kafe ini akan beralih fungsi pada malam hari karena sebagai tempat penampungan anjing liar yang tak punya tempat tinggal.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6