Sukses

8 Tempat di Gedung Putih Ini Angker dan Berhantu

Beberapa ruangan di Gedung Putih ini terkenal angker dan berhantu karena seringnya terjadi penampakan. Apa saja?

Citizen6, Jakarta - Siapa sangka, sebagai negara adikuasa, Amerika Serikat juga tak lepas dari cerita mistis. Malahan, tempat berdiamnya orang nomor satu di negeri ini, White House alias Gedung Putih, dikabarkan sering terjadi kejadian aneh. Hal ini pula yang membuat beberapa ruangan di Gedung Putih jadi terasa angker dan menyeramkan. Berikut di antaranya.

1. The Rose Room

Ruangan yang lebih dikenal dengan nama Queen's Bedroom ini merupakan salah satu ruangan yang terletak di lantai dua Gedung Putih. Sejak rekonstruksi Truman, ruangan ini dilengkapi dengan furnitur dengan gaya federal. Di dalam ruangan ini terdapat tempat tidur yang diduga milik Presiden Andrew Jackson.

Beberapa pegawai Gedung Putih sering mendengar suara tawa dari ruangan ini saat berada dalam keadaan kosong. Sering pula terdengar suara cekikikan orang tua dan suara yang berbicara sendiri.

2. Kamar Tidur Abraham Lincoln

Hantu Abraham Lincoln adalah salah satu hantu yang paling terkenal. Menurut kabar, beberapa presiden seperti Roosevelt, Hoover, dan Eisenhower pernah melihat penampakannya.

Bila malam tiba, lampu yang tergantung di langit-langit kerap berkedip sendiri. Menurut gosip, itu merupakan pertanda hantu Abraham Lincoln berada di ruangan itu. Malahan, Ratu Wilhelmina dari Belanda dikabarkan pernah melihat sosok hantu yang satu ini saat tidur di kamar ini pada salah satu kunjungannya.

2 dari 3 halaman

Kamar Tidur Lantai Dua

3. Kamar Tidur di Lantai Dua

Beberapa kamar tidur di lantai dua biasa digunakan keluarga presiden maupun tamu untuk beristirahat. Sepasang suami-istri melaporkan kalau mereka pernah melihat hantu dengan pakaian tentara Inggris yang mencoba membakar tempat tidur mereka.

Malahan anak dari Presiden Lyndon Johnson dirumorkan pernah melihat penampakan Willie, putra dari Lincoln yang meninggal di ruangan tersebut.

4. Ruang Bawah Tanah

Di ruangan bawah tanah, juga tak lepas dari nuansa mistis. Beberapa orang kabarnya pernah melihat penampakan 'kucing iblis' di ruangan bawah tanah. Kucing ini kabarnya saat dilihat pertama kali tampak seperti kucing kecil biasa namun semakin dekat ia akan berubah bentuk menjadi raksasa.

5. Pintu Utara (The North Portico)

Pintu masuk Gedung Putih dari arah utara ini memiliki banyak rekor penampakan. Beberapa orang mengaku pernah melihat penampakan pelayan atau penjaga pintu yang diketahui telah meninggal berdiri di dekat pintu ini seolah masih bertugas.

3 dari 3 halaman

Ruangan Timur

6. Ruangan Timur (The East Room)

Hantu Abigail Adams dikabarkan sering menampakkan dirinya di sini. Hantu istri dari Presiden John Adams kerap terlihat berjalan di lorong menuju ruangan ini dengan tangan menjulur. Di ruangan ini juga sering tercium bau sabun. Hal ini dikarenakan dulunya ruangan timur merupakan tempat Abigail mencuci pakaian dulunya.

7. Aula Lantai Dua

Lantai dua Gedung Putih mungkin merupakan tempat favorit penampakan para hantu. Presiden Truman dikabarkan pernah melihat penampakan hantu Abraham Lincoln sedang berjalan di lorong mengetuk pintu kamarnya sendiri. Selain itu, Presiden Willian Howard juga dilaporkan pernah melihat penampakan hantu Abigail Adams yang melayang dan melewati pintu di lantai dua ini.

8. Loteng (The Attic)

Kematian Presiden William Henry Harrison menyimpan banyak teka-teki. Ia merupakan presiden dengan jabatan paling singkat dan orang pertama yang meninggal di dalam kantor. Sejak kematiannya, penghuni Gedung Putih percaya arwah Harrison masih menghantui loteng Gedung Putih. Sering terdengar suara gaduh dari loteng yang tidak berpenghuni ini.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini