Liputan6.com, Jakarta - Tepat hari ini, Jumat (20/5/2016), masyarakat Tanah Air kembali memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) yang genap berusia 108 tahun.
Baca Juga
Biasanya warga memperingati Harkitnas dengan berbagai cara, seperti upacara bendera yang digelar berbagai sekolah maupun di beberapa tempat lainnya. Ada juga yang memperingatinya dengan tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan. Namun, ada pula publik yang memiliki cara sendiri untuk merayakan Harkitnas di jejaring sosial.
Pantauan Liputan6.com, sejak pagi linimasa Twitter telah diramaikan dengan ciapan ucapan Harkitnas dari para onliner, ataupun beragam harapan mereka dalam momen Harkitnas untuk bangsa juga masyarakat Indonesia. Tak lupa, para onliner juga mencantumkan tagar #HariKebangkitanNasional dan #harkitnas2016 untuk memeriahkannya di media sosial.
Advertisement
Selamat Pagi Sahabat, Selamat #HariKebangkitanNasional, satu padu singkirkan belenggu untuk Indonesia
— agus dwi lestari (@agusdwi03) May 20, 2016
Di #HariKebangkitanNasional semoga para Pribumi & Nasionalis bsa bangkit dri keterpurukan & tekanan Kapitalis, Liberalis & Komunis!!
— Tommy A.B (@tomyaguzt) May 20, 2016
#HariKebangkitanNasional Keinginan dan Niat yang kuat akan menciptakan sesuatu yang BESAR. pic.twitter.com/sla2UfjpnS
— Fakta Cinta (@PocongSableng) May 20, 2016
Hari Kebangkitan Nasional terus diperingati, akan kehilangan semangatnya tanpa kebangkitan bangsa di level global.
— Fajar Riza Ul Haq (@Fariza_Haq) May 20, 2016
Selamat Hari Kebangkitan Nasional ke-108! Semoga Indonesia lebih jaya & kompetitif di kancah internasional! #harkitnas2016
— Rahmad Bayu (@rahmadbayu) May 20, 2016
Saking banyaknya ciapan yang membanjiri linimasa, perbincangan Harkitnas pun menjadi topik yang paling ramai dibahas onliner. Bahkan, tagar #HariKebangkitanNasional dan #harkitnas2016 berada di jajaran trending topic kawasan Indonesia.
Diam kita mati, berhenti kita ditindas
— Nurtika Oktaviani (@nurtikaviani) May 20, 2016
Maka bergeraklah !!!
Selamat Hari Kebangkitan ☺#HariKebangkitanNasional pic.twitter.com/rKpixeiLe0
Maknai Hari Kebangkitan Nasional dengan hadirkan kinerja @atr_bpn bagi kepastian Ruang Hidup di atas Tanah Airnya sendiri #20Mei2016
— ferrymbaldan (@TheOfficialFMB) May 20, 2016
"Hanya Bangsanya Sendiri yang mampu merubah Negerinya sendiri"
— Dede Budhyarto (@kangdede78) May 20, 2016
~Soekarno#HariKebangkitanNasional pic.twitter.com/7ezQANoexZ
20 Mei, 20 hari layar dibentangkan. Selamat hari keBANGKITan nasional. Terima kasih untuk gotong royongnya. pic.twitter.com/UyfRtOXDXA
— Dandhy Laksono (@Dandhy_Laksono) May 20, 2016
Aku lagi upacara nih
— Ni Made Ayu Aurellia (@N_AurelJKT48) May 20, 2016
Memperingati hari kebangkitan nasional 😊
Tweeps,
— KRMT Roy Suryo (@KRMTRoySuryo) May 19, 2016
Hari ini memberikan Studium Generale di UGM,
108th Kebangkitan Nasional ("Boedi Oetomo" di STOVIA)
*ROY* pic.twitter.com/5E6gxZwA7P
Tahun ini, tema yang diangkat dalam membangkitkan semangat nasionalisme, persatuan dan kesatuan sebagai bangsa yakni, "Mengukir Makna Kebangkitan Nasional dengan Mewujudkan Indonesia yang Bekerja Nyata, Mandiri dan Berkarakter."
Nah, bagaimana kamu memaknai Hari Kebangkitan Nasional?
(ul)
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6