Citizen6, Jakarta Di zaman yang serba praktis ini, orang-orang mulai beralih ke moda transportasi udara karena dinilai lebih efisien dan nyaman. Menyikapi hal tersebut, PT Angkasa Pura II sudah menyiapkan Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta yang baru.
Baca Juga
Advertisement
Fasilitas dan prasarana didesign untuk menjawab tantangan zaman. Keberadaan bandara yang besar dan nyaman menjadi poin utama, terutama khususnya bagi anak muda. Di mata anak muda, Terminal 3 Soetta diibaratkan gerbang untuk mencapai cita-cita yang diinginkan.
Menuntut Ilmu untuk Menggapai Cita-cita
Semangat para mahasiswa yang berasal dari daerah untuk menuntut ilmu di kampus memang patut diacungi jempol. Mereka rela hidup jauh dari orangtua demi menggapai cita-cita. Saat ini, mahasiswa lebih memilih naik pesawat agar cepat sampai tujuan. Ada juga menyiasati jadwal yang mendadak harus hadir di kampus.Â
Keberadaan Terminal 3 Soetta yang menyediakan rute domestik dapat mendukung sekaligus menjembatani mahasiswa yang ingin pergi ke kampus impian atau pulang ke kampung halaman.
Menjemput Cinta Sejati
Menjemput Cinta Sejati
Keberadaan moda transportasi udara dapat membuat yang jauh menjadi dekat. Impian yang kamu inginkan menjadi kenyataan. Sebagian besar orang menilai, jarak termasuk rintangan terbesar dalam menjalin sebuah hubungan. Tapi kemajuan teknologi di bidang transportasi, seseorang dapat pergi ke tempat yang jauh dengan jarak tempuh yang relatif cepat.
Apalagi anak muda yang menjemput cinta sejatinya. Keberadaan Terminal 3 Soetta menjadi jembatan bagi mereka untuk menghabiskan kerinduan dengan sang kekasih. Di beberapa titik terdapat lounge yang nyaman. Kamu bisa mengobrol santai dan membuat perencanaan yang lebih matang untuk menjemput kekasih impian.
Ingin tahu kelanjutan artikel Terminal 3 Soetta di mata kawula muda, kamu bisa membacanya di sini.
Ditulis oleh Maryanti
Jurusan Ilmu Keluarga dan Konsumen
Institut Pertanian Bogor
Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail : campuscj6@gmail.com serta follow official Instagram @campuscj6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.
Advertisement