Sukses

Cerita 3 Profesi Tompi di INSPIRATO Liputan6.com

Tompi menceritakan pengalamannya sebagai dokter, musisi dan hobinya yang bertolak belakang dari pekerjaannya, yaitu sebagai fotografer.

Liputan6.com, Jakarta Tompi atau yang memiliki nama lengkap Teuku Adifitrian adalah seorang penyanyi berkelahiran Lhokseumawe, Aceh 22 September 1978. Tompi lebih dikenal sebagai seorang penyanyi jazz dan presenter.

Tidak hanya itu, ternyata ia juga berpfrofesi sebagai seorang dokter
bedah plastik. Tompi meraih gelar spesialis bedah plastik dari Fakultas
Kedokteran Universitas Indonesia pada tahun 2010.

Tompi yang dikenal mempunyai karakter vokal yang khas dan unik ini, dipengaruhi oleh nyanyian tradisional Aceh. Awalnya ia menjadikan menyanyi sebagai pekerjaan sampingan, namun karena merasa cinta dengan dunia tarik suara, ia memutuskan untuk menjadi seorang penyanyi.

Kali ini Tompi menghadiri acara INSPIRATO Liputan6.com, yang
bertempat di SCTV Tower, lantai 8, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa
(24/01/2017).

Sebagai salah satu pembicara di acara INSPIRATO, ia berbicara
di depan peserta yang mayoritas mahasiswa. Tompi menceritakan pengalamannya bekerja sebagai dokter, musisi dan hobinya
yang bertolak belakang dari pekerjaannya, yaitu sebagai fotografer. Selengkapnya DISINI.

Penulis :

Arieska amelia

Universitas Budi Luhur

Jadilah bagian dari Komunitas Campus CJ Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail : campuscj6@gmail.com serta follow official Instagram @campuscj6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.