Liputan6.com, Jakarta - Salah satu tengkorak memanjang kuno paling menarik baru saja ditemukan. Menurut Brien Foerster yang ikut dalam tim arkeologi, kepala mumi dan sebagian leher bagi dari budaya Peru ini adalah salah satu tengkorak memanjang yang paling menakjubkan yang ditemukan sampai saat ini.
Baca Juga
Advertisement
Mengapa demikian? Hal ini dikarenakan tengkorak misterius itu memiliki warna rambut pirang yang bukan merupakan warna rambut tipikal penduduk asli Amerika. Diyakini, tengkorak memanjang itu berasal dari 2.800 tahun yang lalu dan kemungkinan besar milik bayi yang baru lahir.
Apa yang membuat tengkorak memanjang ini begitu unik?
Melansir dari Ancientcode, Rabu (25/01/2017), mumi tengkorak memanjang ini adalah tengkorak yang memanjang secara genetik. Dengan kata lain, bukan hasil dari kepala yang diikat. Karena proses deformasi tengkorak buatan memakan waktu setidaknya 6 bulan untuk menghasilkan efek yang diinginkan.
Sejauh ini, arkeolog di Peru telah menemukan ratusan tengkorak memanjang dengan karakteristik yang aneh. Penemuan baru ini mengisyaratkan kemungkinan bahwa ribuan tahun yang lalu, suku kuno yang tinggal di Peru memang memiliki tengkorak memanjang secara alami.
Selanjutnya, Brien Foerster menunjukkan rambut sangat halus dari bayi yang berwarna pirang dan bukannya warna hitam seperti pada orang asli Amerika. Menurut para ahli, anomali ini merupakan salah satu bukti yang menunjukkan diferensiasi genetik yang jelas dari apa yang biasanya diharapkan.
Tengkorak memanjang memang telah menjadi subjek perdebatan di antara para ahli selama bertahun-tahun. Pada tahun 1928, peneliti menemukan 300 tengkorak memanjang di pantai selatan Peru. Penemuan itu dipimpin oleh arkeolog Peru, Julio Tello dan diyakini tengkorak-tengkorak memanjang itu berasal dari sekitar 3.000 tahun yang lalu.
Menurut peneliti, volume tengkorak memanjang atau Paracas Skulls adalah 25% lebih besar dan 60% lebih berat dari tengkorak manusia biasa. Menariknya, tampaknya memanjangnya tengkorak adalah fenomena global. Ditemukan banyak bukti tengkorak memanjang di seluruh penjuru dunia hasil pengikatan kepala.
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6