Liputan6.com, Jakarta Sudah tidak asing lagi bahwa bagian timur Indonesia adalah harta karun bagi para pecinta alam. Terkenal dengan banyaknya tempat wisata dan pantai yang belum tersentuh, membuat bagian timur di kagumi oleh para wisatawan, baik luar maupun dalam negeri. Pulau Kera salah satu pulau yang berada di daerah timur, tepatnya dekat dengan kota Kupang.
Untuk mencapai ke pulau ini kita hanya perlu menyeberangi Kota Kupang menggunakan kapal penduduk sekitar. Pulau ini mungkin tidak seterkenal Pulau yang sering menjadi tujuan wisata turis khususnya wisatawan Indonesia namun pesona Pulau Kera tidak kalah cantiknya. Paling tidak Pulau Kera masuk kedalam salah satu top list Pulau Cantik.
Baca Juga
Advertisement
Saat kali pertama dengar “Pulau Kera” mungkin kalian kira akan banyak monyet di pulau tersebut. Pulau Kera bukan berarti Pulau Monyet. Tidak ada satupun kera di pulau ini, namun nama ini berasal dari Kata “Kerang” namun lama-lama huruf “ng” hilang sehingga menjadi “kera”, bisa saja karena pengaruh penyebutan penghuni Pulau Suku Bajo yang sering menyebut “ng” menjadi “n”.
Pulau ini hanya dihuni tidak lebih dari 100 orang kepala keluarga. Rumah di pulau ini sangatlah sedehana, hanya dengan tiang dan penutup seadanya yang mirip gubuk. Penduduk Pulau Kera sangat ramah kepada pendatang. Karenanya anda disarankan untuk membawa makanan untuk di konsumsi dan di berikan kepada penduduk sekitar. Pasalnya, penduduk Pulau Kera hidup dengan sederhana sekali.
Pulau ini terkenal mempunyai hamparan pantai dengan pasir seputih salju. Keindahannya bahkan bisa terlihat dari seberang lautan. Pasir putihnya berkilau indah dan mengundang anda untuk mendekat. Ombaknya pun tenang, jadi anda bisa bermain sepuasnya di bibir pantai, berjemur, bermain ombak atau pasir, juga memiliki berbagai jenis ikan karang, terumbu karang, dan pemandangan laut yang sangat indah sambil menikmati keramahan penduduk pulau Kera.
Pulau Kera adalah surga yang keindahannya begitu mempesona. Tempat ini bisa jadi pilihan terbaik bagi mereka yang ingin refreshing, kepas dari rutinitas aktivitas harian. Pulau kera juga bisa menjadi tempat wisata yang patut di perkenalkan kepada wisatawan dalam maupun luar negeri.
Penulis:
Rani Rahima
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6