Liputan6.com, Jakarta - Hobi memotret sekarang seakan sudah bisa dijalani oleh semua kalangan. Yang tadinya memotret hanya bisa dilakukan fotografer profesional, kini dengan adanya kemajuan teknologi, anak kecil pun bisa jadi fotografer dadakan hanya dengan menggunakan kamera yang tersemat pada smartphone. Inilah yang dimanfaatkan para produsen smartphone.
Baca Juga
Advertisement
Produsen smartphone kini saling berlomba menghadirkan kamera berkemampuan superior. Nggak cuma besaran megapiksel, produsen smartphone juga menawarkan fitur kamera yang lebih menarik yang bisa hasilkan kualitas foto prima.
Tujuannya menarik banyak peminat serta bisa diandalkan oleh mereka yang doyan motret, tapi tak memiliki kamera profesional. Nah, apa saja inovasi teknologi kamera smartphone yang ada saat ini? Berikut ulasannya.
1. Dual Camera
Diperkenalkan perdana oleh HTC lewat flagship seri One M8 tahun 2014, dual camera terus populer terlebih saat Apple menyematkannya pada iPhone 7 dan Huawei menggunakannya di seri P9.
Di HTC, sistem dual camera difungsikan untuk mengubah fokus dan menangkap gambar 3D, sementara sensor Huawei P9 salah satunya bisa hasilkan gambar monokrom. Lain cerita dengan fitur dual camera iPhone 7 yang memberikan efek bokeh lebih real.
2. Laser Auto-Focus
Laser Auto-Focus pertama kali diperkenalkan pada LG G3. Fitur ini bisa menangkap fokus di sebuah objek dengan sangat cepat, diklaim membutuhkan waktu 276 milidetik saja. Selain itu, Laser Auto-Focus juga bekerja membantu kamera hasilkan foto detail saat diambil pada cahaya minim.
Selain bisa didapatkan pada LG G3, Laser Auto-Focus juga terdapat pada smartphone flagship LG seperti G4 dan G5, juga smartphone dari produsen lain seperti ASUS ZenFone Laser, OnePlus dan Lenovo.
Selengkapnya bisa kamu baca di sini.
(ul)
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6