Sukses

Ajari Nilai Hidup, Orang Tua Ajak Anak Jalan Kaki Keliling Dunia

Bagi pasangan tersebut, perjalanan yang mereka lakukan lebih baik daripada pendidikan di sekolah.

Liputan6.com, Jakarta - Sepasang suami-istri dari Tiongkok timur telah menghabiskan beberapa tahun terakhir melakukan perjalanan ke beberapa tempat di dunia bersama kedua anaknya. Yang menakjubkan, perjalanan tersebut mereka lakukan jalan kaki!

Kedua anak mereka yaitu seorang anak laki-laki berusia delapan tahun dan anak perempuan berusia lima tahun. Bagi pasangan tersebut, perjalanan yang mereka lakukan lebih baik daripada pendidikan di sekolah.

Keluarga dari Shangrao, Provinsi Jiangxi ini telah melakukan perjalanan lewat pegunungan Himalaya dan hutan tropis di Asia selatan. Tiap orang membawa ransel dan kadang perjalanan tersebut mereka lakukan selama berbulan-bulan.

Menurut West China City Daily, pada September tahun ini mereka berencana untuk menaklukkan Lop Nur, gurun pasir di Xinjiang yang pernah digunakan militer Tiongkok untuk uji coba senjata nuklir. Untuk keamanan anak-anak, mereka memutuskan menyewa mobil cadangan untuk mengikuti mereka kali ini.

"Kami belum pernah ke gurun sebelumnya. Saya ingin anak-anak untuk melihat, beradaptasi dengan lingkungan, serta mengetahui betapa berharganya air di daerah gurun," ujar Pan Tufeng, sang ayah.

Yuan Dan, sang ibu, mengatakan kalau kedua anak mereka tumbuh kuat dan sehat serta tidak mudah menangis saat menghadapi medan yang sulit. Anak mereka harusnya masuk sekolah dasar dan taman kanak-kanak, tapi memutuskan untuk tidak memasukkan kedua bocah itu ke sekolah formal.

Bagaimanapun, keputusan kedua orang itu dikritik oleh beberapa orang tua lain di media sosial. Mereka menganggap tindakan kedua orang tua tersebut sebagai sesuatu yang egois dan tidak bertanggung jawab.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini