Sukses

6 Aplikasi Backup Data Terbaik untuk Android

Backup aplikasi atau biasa disebut dengan membuat cadangan aplikasi Android dalam bentuk .apk memang sangat menguntungkan.

Liputan6.com, Jakarta - Backup aplikasi atau biasa disebut dengan membuat cadangan aplikasi Android dalam bentuk .apk memang sangat menguntungkan, di mana kamu bisa mengirim aplikasi .apk tersebut ke Android lain yang langsung bisa diinstal tanpa download terlebih dahulu.

Penasaran apa saja aplikasi yang bisa digunakan untuk backup Android? Berikut enam aplikasi backup Android terbaik 2017. 

1. Backup your mobile

Backup your mobile merupakan aplikasi yang bisa mem-backup banyak hal seperti aplikasi, SMS, pengaturan sistem, MMS, log panggilan, dan masih banyak lagi. Dengan tampilan yang sederhana serta mudah digunakan, aplikasi ini wajib kamu miliki sekarang juga!

2. Easy backup & restore

Easy backup & restore memerlukan akses root untuk dapat menggunakan beberapa fitur yang ada di aplikasi ini. Aplikasi ini dikembangkan oleh perusahaan yang sama dengan root explorer dan file manager. Aplikasi ini sangat cocok apabila digunakan untuk smartphone Android yang sudah di-root.

3. App backup & restore

App backup & restore adalah salah satu aplikasi backup yang dibilang sangat sederhana dengan tampilan yang menarik. Dengan memiliki banyak fitur seperti menunjukkan banyak statistik sistem, auto-backup, dan masih banyak lagi. Aplikasi ini juga bisa digunakan untuk mem-backup kontak.

Selengkapnya bisa kamu baca di sini.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini