Sukses

Kura-Kura Aligator Langka Tertangkap, Seperti Apa?

Kura-kura itu ditemukan hampir 160 kilometer dari habitat aslinya.

Liputan6.com, Jakarta - Pejabat satwa liar di Tennessee berusaha keras mencari tahu bagaimana seekor kura-kura langka muncul hampir 160 kilometer jauhnya dari habitat aslinya.

Awalnya Badan Sumber Daya Margasatwa Tennessee mendapat laporan serta kiriman foto-foto kura-kura aligator di sekitar Danau Center Hill. Mendapat laporan, petugas pun mendatangi tempat tersebut dan menemukan kura-kura aligator yang telah mati.

Menurut petugas, kura-kura aligator itu panjangnya sekitar 1,2 meter dan berjenis kelamin jantan. Sebagian tubuh hewan itu telah membusuk

"Populasinya menurun belakangan ini karena banyak yang menangkap untuk dikonsumsi," ujar Badan Sumber Daya Margasatwa Tennnessee seperti dikutip dari TimesFreePrees.

Petugas masih mencari tahu apakah hewan itu bisa sampai di tempat yang 160 kilometer dari karena terbawa air dari bendungan atau ditangkap secara ilegal. Pengujian genetik akan dilakukan pada spesies itu dengan harapan dapat mengungkapkan apa yang sebenarnya terjadi.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini