Sukses

Terungkap, Ini yang Dilihat Pramugari Saat Penumpang Masuk Kabin

Sebelum kamu masuk ke dalam pesawat, ternyata pramugari sudah menerjemahkan energi seseorang.

Liputan6.com, Jakarta - Penumpang pesawat terbang memiliki latar belakang, suasana hati, harapan, dan barang bawaan yang berbeda. Tentunya pramugari harus bisa membedakan setiap penumpang sesaat, sebelum mereka masuk ke dalam kabin pesawat.

Sebelum kamu masuk ke dalam pesawat, pramugari sudah menerjemahkan energi seseorang. Pramugari mengetahui apa yang harus mereka perhatikan dan apa yang harus mereka atasi dalam situasi tertentu, seperti dilansir Reader’s Digest, Selasa (16/5/2017).

“Jika kami menyapa di pintu, kami mengetahui bahwa kami akan dikenal dengan senyuman dan sapaan balik,” kata Avlon Irizarry, seorang pramugari dari American Airlines.

Pramugari juga sangat memperhatikan apa yang kamu bawa, berapa tas yang kamu bawa, dan seberapa besar barang bawaan kamu. Salah satu alasan mengapa pramugari memerhatikan barang bawaan kamu adalah untuk memastikan bahwa kamu benar-benar mengetahui aturan bagasi di kabin pesawat.

Pramugari juga harus memastikan beberapa penumpang yang terindikasi mabuk atau berpotensi mengganggu agar bisa menghindari konflik di kabin pesawat. Pramugari juga harus bisa melihat tanda-tanda dari semua penumpang yang naik ke pesawat sebelum pesawat diberangkatkan.

Sama halnya dengan mencari potensi penumpang yang membahayakan, pramugari juga punya tugas mengidentifikasi penumpang yang membutuhkan pertolongan seperti penumpang yang membawa bayi, orangtua atau penumpang yang mengalami cedera.

Selengkapnya bisa kamu baca di sini.

(ul)

 

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Video Terkini