Liputan6.com, Jakarta - Kamu seringkali merasa takut ketika berada di ketinggian? Kalau begitu, jangan sekali-kali coba melintasi Europabruecke atau jembatan gantung terpanjang di dunia ini. Jembatan penyebrangan tersebut baru saja diresmikan pekan lalu tepatnya pada 29 Juli 2017 di Randa, Swiss.
Baca Juga
Advertisement
Europabruecke dibuat untuk menggantikan jembatan sebelumnya yang ditutup pada 2010 karena mengalami kerusakan akibat longsor.
Membentang sepanjang 494 meter, jembatan ini sukses bikin kaki gemetaran saat melewatinya. Seperti dilansir Traveller, titian ini menghubungkan kota Zermatt dan Graechen yang memang seringkali dijadikan sebagai destinasi hiking favorit para traveler.
Saat berjalan melewati jembatan ini, pemandangan kawasan tebing-tebing pegunungan yang sebagian tertutup salju atau pepohonan yang asri akan jelas terlihat. Termasuk Jurang Grabengufer yang berada di kaki Gunung Dom, salah satu gunung tertinggi yang ada di Swiss karena ketinggiannya bisa mencapai 4545 meter.
Kantor Zermatt mengklaim kalau jembatan gantung terpanjang ini adalah salah satu dari jalur hiking dengan panorama yang paling indah di Swiss. Fasilitas satu ini bisa jadi daya tarik untuk meningkatkan sektor pariwisata di sana. *
Selengkapnya bisa kamu baca di sini.
(ul)
Â
**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini.
**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6.