Sukses

Sensasi Mewah Naik Kereta Kaca di Pegunungan, Tertarik?

Kereta kaca Rocky Montaineers sengaja dibuat untuk menunjukkan pemandangan indah di alam Kanada.

Liputan6.com, Jakarta Kereta merupakan salah satu transportasi yang digunakan oleh banyak orang untuk berpergian. Sama halnya seperti kereta lainnya, Rocky Mountaineer juga menyediakan pemandangan spektakuler di setiap sisi perjalannya. Perbedaan kereta Rocky Mountaineer dengan kereta lainnya ialah bagian kaca pada setiap gerbongnya.

Melansir Cultura Collectiva, Minggu (15/10/2017), kereta ini menyediakan pemandangan indah 360 derajat yang menakjubkan di Kanada. Gerbong kereta di bagian atasnya terdapat kaca melengkung yang membuat pemandangan terlihat secara transparan. Perjalanan kereta ini melewati pegunungan Rocky dengan bentang alam yang menakjubkan mata.

Source: http://thetravelauthority.blogspot.co.id

Perjalanan kereta di mulai dari Toronto sampai dengan Vancouver. Selain menampilkan pemandangan indah di Pegunungan Rocky, kereta ini juga menyajikan beragam hidangan masakan Kanada dan tempat duduk yang sangat nyaman untuk penumpang. Kereta ini juga menjadi salah satu transportasi untuk berwisata yang perlu dikunjungi ketika mampir ke Kanada.

Source: http://www.tampabay.com

Source: www.canadianrockiestrains.com

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: