Sukses

Hening Cipta dan Tabur Bunga Siap Warnai Peringatan Hari Pahlawan

Peringatan Hari Pahlawan di pusat, daerah, dan luar negeri akan diwarnai upacara bendera, hening cipta dan tabur bunga.

Liputan6.com, Jakarta - Beragam kegiatan yang bertujuan mengenang jasa para pejuang, selalu dilaksanakan tiap peringatan Hari Pahlawan, 10 November. Sebut saja, mengheningkan cipta dan tabur bunga di makam para pahlawan bangsa.

Pada peringatan Hari Pahlawan tahun ini, Kementerian Sosial (Kemensos) kembali menyelenggarakan kegiatan tersebut. Rangkaian kegiatan utamanya dibagi di 3 wilayah yakni wilayah pusat, daerah, dan luar negeri.

Untuk kegiatan utama di pusat atau Jakarta, dilaksanakan di beberapa lokasi. Pertama, penganugerahan gelar pahlawan nasional di Istana Negara. Lalu, ada Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata, mulai pukul 08.00 WIB. Akan ada pula Upacara Tabur Bunga di Laut yang akan dipimpin Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang.

Prosesi upacara bendera juga dilaksanakan di instansi pemerintah dan swasta serta lembaga-lembaga pendidikan. Pembina Upacara diminta untuk membacakan Amanat Menteri Sosial dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2017.

Bukan hanya itu, rumah-rumah warga juga diminta mengibarkan bendera Merah Putih serta ikut mengheningkan cipta serentak selama 60 detik, pada pukul 08.15.

"Kepada seluruh warga Indonesia, baik tua maupun muda, anak sekolah, karyawan, yang sedang ada di pasar, pesawat, stasiun, terminal, di jalan, di kantor atau di rumah, di manapun dan apa pun aktivitasnya, saya mohon luangkan 60 detik untuk hening cipta," katanya.

Untuk menunjang peringatan Hari Pahlawan, sejumlah kegiatan pun digelar. Antara lain, jelajah kapal kepahlawanan, wisata sejarah, doa bersama untuk pahlawan bangsa, pentas seni, jalan sehat kebangsaan, dan ziarah Wisata. Ada pula ramah tamah dengan keluarga pahlawan nasional, perintis kemerdekaan, tokoh-tokoh pejuang, dan komponen kebangsaan lainnya. Serta olimpiade pahlawan dan sarasehan kepahlawanan.

 

2 dari 2 halaman

Kegiatan Utama di Daerah

Untuk kegiatan utama Hari Pahlawan di tiap daerah, akan diisi dengan Upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan. Jika dimungkinkan, Upacara Tabur Bunga di Laut juga akan digelar.

Sementara untuk kegiatan pokok, tidak berbeda jauh dengan peringatan di wilayah pusat, yakni upacara bendera di instansi pemerintah dan swasta serta lembaga-lembaga pendidikan. Dalam kesempatan ini, pembina upacara juga akan membacakan Amanat Menteri Sosial.

Selain itu, setiap warga juga diminta mengibarkan bendera Merah Putih di rumah masing-masing. Sementara hening cipta secara serentak selama 60 detik akan dimulai pukul 08.15 waktu setempat.

Untuk kegiatan penunjang juga tidak jauh berbeda dengan acara di wilayah pusat. Akan ada ziarah ke taman makam pahlawan, ramah tamah dengan kepala daerah, serta para perintis kemerdekaan. Akan dilaksanakan pula, doa bersama untuk pahlawan oleh seluruh lapisan masyarakat.

Sementara itu, peringatan Hari Pahlawan di luar negeri akan menyesuaikan kondisi dan situasi setempat. Namun, pelaksanaan upacara bendera menjadi yang utama.

**Ingin berbagi informasi dari dan untuk kita di Citizen6? Caranya bisa dibaca di sini

**Ingin berdiskusi tentang topik-topik menarik lainnya, yuk berbagi di Forum Liputan6

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: