Liputan6.com, Jakarta Begitu banyak cerita tentang hebatnya seorang ibu saat berjuang melahirkan bayinya. Kisah heroik ibu yang melahirkan bayinya kali ini terjadi lagi di daerah New Jersey, Amerika Serikat.
Baca Juga
Advertisement
Seorang ibu bernama Evonna Byrd (28) mengungkapkan bagaimana dia melahirkan bayinya sendiri dalam waktu kurang dari lima menit di dalam mobil yang sedang berjalan. Suaminya sendiri bahkan sempat tidak memercayai hal itu.
Seperti dilansir Metro, air Ketuban Evonna waktu itu pecah saat ia dan suami berkendara dari rumahnya di Newark, New Jersey, menuju ke rumah sakit. Kejadian itu pun terjadi begitu cepat. Setelah perjalanan hampir sekitar 15 menit, Evonna merasa air ketubannya pecah. Semenit kemudian, kepala bayi muncul dari bawah.
Ia pun mengatakan hal itu pada suaminya, tapi Chris, suaminya yang sedang mengemudi, menganggap hal itu berlebihan. Selang beberapa detik kemudian pundak bayi mulai muncul, dan sang anak, Ezra lahir 10 menit sebelum mereka sampai di rumah sakit.
“Ini benar-benar sebuah keajaiban. Begitu kita sampai di rumah sakit, tidak ada komplikasi dan kita bisa pulang dua hari lagi,” kata Evonna.
Saat itu, Evonna mengatakan bahwa ia merasakan sakit yang luar biasa saat berada di mobil dan melahirkan sendiri.
“Itu adalah rasa sakit terburuk yang pernah saya rasakan dalam hidup saya. Aku tahu apa yang terjadi. Aku merasa seperti sedang sekarat. Aku tidak percaya apa yang terjadi. Rasanya seperti sesuatu yang Anda lihat di bioskop. Aku bisa saja mati kehabisan darah,” ujarnya.
Detik-Detik Melahirkan
Saat ia mengatakan pada Chris bahwa dirinya sudah tidak tahan lagi dan terasa ingin segera melahirkan, tiba-tiba kepala sang bayi muncul. Chris pun kemudian membantu proses kelahiran putra ketiga mereka dengan membantu menyemangati istrinya.
“Dia tahu bahwa dia harus menjadi superhero bagi kami. Kami tidak sempat menunggu ambulans atau polisi. Dia hanya tahu harus segera mungkin membawa kita ke rumah sakit,” jelas Evonna.
Dua anak mereka, Crystal, dan Christopher Jr., juga berada di mobil dan duduk di belakang saat adik laki-lakinya lahir. Begitu tiba di rumah sakit, petugas medis segera bertindak cepat datang ke mobil untuk memotong tali pusar sebelum membawa Evonna dan Ezra ke atas tandu.
Salah satu perawat pun kemudian mengambil bayinya saat masih terikat pada tali pusar dan mulai membersihkannya. Tak lama mereka juga memotong tali pusar dan menempatkan keduanya di atas tandu.
"Begitu sampai di rumah sakit, Ezra dan aku baik-baik saja. Para perawat dan dokter tampak sangat terkejut. Mereka pasti tidak sering melihat kejadian seperti itu. Mereka terus mengatakan betapa kuatnya saya karena saya berhasil melewatinya,” tutur Evonna.
Penulis
Dhita Koesno
**Jadilah bagian dari Forum Liputan6.com dengan mengirimkan artikel unik dan terkini melalui email: Forum@liputan6.com
Advertisement