Liputan6.com, Jakarta Tahun baru imlek merupakan perayaan tahun baru Tionghoa. Konon dahulu ada makhluk bernama Nian yang tinggal di gunung dan suka mengganggu dan menculik manusia. Pada malam tahun baru imlek, Nian datang, namun apa yang terjadi saat nian melihat kertas berwarna merah yang terpajang dipintu rumah warga, dia menjerit ketakutan dan berlari.
Baca Juga
Advertisement
Itulah sebabnya, perayaan tahun baru imlek identik dengan warna merah. Selain itu, ada beberapa tradisi lain yang hanya ada saat perayaan imlek. Apa saja? Simak artikel berikut.
1. Identik dengan Warna Merah
Perayaan imlek sangat identik dengan warna merah, dimana biasanya serba serbi, pakaian yang di kenakan, angpao, bahkan hiasan dirumah, semua berbalut warna merah. Hal ini dipercaya karena makhluk jahat takut dengan warna merah dan akan menjauh dari manusia.
2. Pesta Kembang Api untuk Mengusir Makhluk Jahat
Tradisi menyalakan kembang api atau petasan adalah hal yang wajib. Karena makhluk jahat tersebut tidak suka suara yang menggelegar, dan membuatnya pergi, serta tidak menggangggu manusia.
Advertisement
3. Makanan Khas Imlek
Saat imlek, banyak sekali makanan khas yang dihidangkan terutama mie, karena mie melambangkan panjang umur, tidak lupa kue-kue yang terisi di toples merah. Namun uniknya, saat imlek tidak boleh menghidangkan bubur, karena melambangkan kemiskinan.
4. Kumpul Keluarga
Sama hal nya dengan perayaan Idul Fitri dan Natal yang identik dengan silaturahmi dengan mengunjungi keluarga, kerabat, dan teman-teman. Perayaan imlek pun demikian, hal ini melambangkan keharmonisan dan kebahagiaan.
5. Angpao
Inilah yang ditunggu-tunggu oleh para anak dan yang masih single. Biasanya yang memberikan angpao adalah pasangan yang sudah menikah, karena dipercaya akan melancarkan rezeki.
Â
Penulis:
Fany Zahra
Universitas Bhayangkara Bekasi
Jadilah bagian dari Komunitas Sahabat Liputan6.com dengan berbagi informasi & berita terkini melalui e-mail: SahabatLiputan6@gmail.com serta follow official Instagram @sahabatliputan6 untuk update informasi kegiatan-kegiatan offline kami.
Advertisement