Liputan6.com, Jakarta - Red Sparrow, film terbaru yang dibintangi aktris Hollywood Jennifer Lawrence, sudah bisa disaksikan di bioskop-bioskop Indonesia. Dalam film besutan Francis Lawrence ini, Jennifer berperan sebagai Dominika Egorova, yakni seorang balerina yang kariernya terputus karena kecelakaan dan beralih menjadi agen mata-mata.
Demi berperan sebagai seorang balerina, Jennifer rela berlatih keras mempelajari tarian tersebut walau ia merasa tidak berbakat menari. Pada E! News, Jennifer mengaku tidak melanjutkan latihan baletnya usai merampungkan film Red Sparrow.
Advertisement
Baca Juga
"Tentu tidak. Saya tidak melanjutkan latihan balet. Itu benar-benar brutal. Saya sangat menghormati para atlet merangkap artis tersebut. Yang mereka lakukan sangat menakjubkan. Tapi begitu saya selesai melakukan adegan balet, saya langsung melempar sepatu balet ke tempat sampah. Selesai," ujarnya.
Dalam adegan pembuka Red Sparrow, Jennifer menari balet selama 6 menit. Ia dilatih oleh Kurt Froman, yang juga melatih Natalie Portman dan Mila Kunis dalam film Black Swan.
Tampil Bugil
Dalam sebuah adegan di film tersebut, Jennifer diharuskan tampil bugil. Adegan bugilnya dilakukan saat sedang berbaring di atas meja. Karakter yang ia mainkan merupakan bagian dalam program mata-mata wanita Rusia untuk merayu targetnya.
Ia mengaku tegang sampai tidak dapat tidur sebelum pengambilan adegan tersebut. Apalagi, ia memiliki pengalaman traumatis akibat bocornya foto-foto bugil dalam ponselnya.
Advertisement
Melewati Trauma
Uniknya, adegan bugilnya dalam Red Sparrow justru membantu Jennifer menghadapi traumanya.
"Ketidakamanan dan ketakutan akibat dihakimi karena ketelanjangan, apa yang saya alami, apakah itu mendikte keputusan yang saya buat selama sisa hidup saya?" katanya di premier Red Sparrow pada Senin (26/2/2018) malam, waktu Amerika, kepada Variety, seperti dilaporkan Independent.co.uk, Rabu (28/2/2018).
"Film ini mengubah hal itu dan saya bahkan tidak menyadari betapa pentingnya mengubah mentalitas itu sampai selesai. Tapi saya juga benar-benar menantang diri saya dengan cara yang tidak pernah saya alami sebelumnya. Aksen asing. Tarian. Itu benar-benar berada di level yang sangat berbeda," ia melanjutkan.
Saksikan video pilihan berikut Ini: