Sukses

Kesuksesan Chandra Liow dan Tim2One, Semua Berawal dari Hobi

Buat kamu yang suka menonton video di Youtube, pasti tidak asing dengan channel Tim2one buatan Chandra Liow dan rekannya

Liputan6.com, Jakarta - Buat kamu yang suka menonton video di Youtube, pasti tidak asing dengan channel Tim2one. Dibuat tahun 2008, hingga kini channel tersebut telah menghasilkan 254 juta views.

Konten-konten video yang diuat oleh Chandra Liow dan Tommy Lim, kreator Tim2one, rata-rata komedi. Namun, justru itu yang membuat mereka terkenal hingga sekarang.

Tak banyak yang tahu, perjalanan menuju sukses tersebut tak gampang. Meski telah dibuat tahun 2008, pelanggan channel Chandra stagnan. Hal itu berlangsung hingga 2014.

Titik balik Chandra justru saat ia mulai aktif di Instagram. Sadar Instagram cukup menjanjikan dengan video pendeknya, ia pun mulai membuat konten. Bahkan, ia menjadi inisiator Indovidgram, yakni komunitas pembuat video Instagram (vidgram).

2 dari 2 halaman

Selanjutnya

Dari sana, popularitas mulai ia reguk. Kemudian, ia kembali melanjutkan membuat konten-konten video di Youtube. Ini ternyata makin membuat namanya melambung. Bahkan, Youtube pun menjadi salah satu sumber penghasilannya.

Ya, tak ada yang menyangka karena kesukaan membuat konten video, menjadikan Chandra salah satu Youtuber dan selegram sukses, dengan pendapatan yang fantastis. Karena itu, bila kamu memiliki hobi, terus asah hal tersebut. Siapa tahu kesuksesan akan datang lewat hobimu tersebut.

Reporter: Ferry Sanjaya

Sumber: Kapanlagi.com