Sukses

Pencuri Aneh, Lebih Pilih Curi Tong Sampah Ketimbang Mobil Mewah

Aneh, pria ini lebih pilih curi tong sampah dibanding mobil mewah.

Liputan6.com, Jakarta Pencuri biasanya akan mengincar barang mewah milik korban untuk kemudian mengambilnya ketika sang pemilik lengah. Ya, sebut saja perhiasan, mobil, motor maupun barang-barang elektronik seperti laptop, handphone, dan lainnya kerap dicuri maling.

Namun berbeda dengan pencuri satu ini. Seorang pencuri di rumah pria bernama Mark Watson, lebih memilih mencuri tong sampah dan mengabaikan mobil Audi senilai Rp 4 Miliar yang terparkir di halaman.

Hal ini terlihat dari rekaman CCTV di salah satu rumah di kawasan Blackpole, Worcester tersebut. Awalnya Mark melihat tong sampah di halaman rumahnya menghilang begitu saja. Mark tentu berpikir tak mungkin jika tong sampahnya itu dicuri orang. Namun karena penasaran dia akhirnya mencoba melihat rekaman cctv di rumahnya.

Benar saja, pada detik ke-30 dari rekaman tersebut terlihat seorang pemuda mengenakan topi baseball dan jaket membawa dua tong sampahnya. Memang terlihat tak masuk akal bukan, untuk apa seseorang mencuri tong sampah?

2 dari 2 halaman

Tak Habis Pikir

Mark kemudian mengunggah rekaman cctv itu di youtube dan berharap dapat menemukan pria tersebut. Dia mengatakan tak pernah melihat pria tersebut di sekitar rumahnya sebelumnya. Mark juga masih tak habis pikir untuk apa pria tersebut mencuri tempat sampahnya. Sementara di halamannya terparkir mobil Audi mewahnya.

Mark bahkan akan memberikan imbalan bagi siapapun yang bisa menemukan pria tersebut. “Saya benar-benar tak habis pikir, tempat sampah itu sangat tak berharga bahkan salah satunya kosong. Saya pikir pria itu idiot namun dirinya sangat mencolok”.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini: