Liputan6.com, Jakarta - Tepat hari ini, Rabu (8/8/2018), Tauzia Hotels genap berusia 17 tahun. Di ulang tahunnya kali ini, Tauzia juga turut memperkenalkan Harris Hotels new generation.
Baca Juga
Advertisement
Dengan mengambil tagline Stay Bright, generasi ketiga ini sebagai upaya konsistensi untuk tetap berada di depan dan menghadirkan kecerahan bagi tamu dalam setiap kunjungannya.
"Kami sangat berterima kasih kepada para tamu yang setia berkunjung ke hotel kami. Oleh karena itu, di ulang tahun ke-17 ini, kami membagikan 8000 poin bonus kepada 100 tamu setia yang sudah bergabung dalam My Tauzia Privilege program yang melakukan pemesanan kamar secara online," kata Marc Steinmeyer, Presiden Director Tauzia Hotels saat ditemui di kawasan Sudirman, Jakarta, Rabu (8/8/2018).
Harris new generation dengan pola pikir tech savvy, tetap sesuai dengan gaya hidup sehat sehari-hari seiring dengan banyaknya kegiatan rutin serta tetap efisien.
Hal ini ditandai dengan lobi hotel komunal yang terbuka, pusat kebugaran dan fasilitas baru grab and go outlet yang terintegrasi secara menarik dalam konsep co-living dan co-working space dalam konsep lobi terkini yakni On The Move by Harris.
Dapat Penghargaan
Tauzia yang berdiri sejak 2001 bermula dari sebuah perusahaan kecil yang telah berkembang menjadi jaringan internasional yang terus memperluas jaringannya ke negara-negara ASEAN. Selama 17 tahun berdiri, Tauzia kini telah memiliki 122 hotel dari merek-merek Preference, Harris Vertu, Harris, Fox Harris, Yello dan Pop.Â
Hotels yang baru saja dianugerahi penghargaan "Indonesia Most Innovative Business Award 2018" oleh Warta Ekonomi tersebut bahkan selalu membuat inovasi dan pelayanan berkualitas tinggi sehingga bisa memberikan pengalaman terabik bagi para tamu.
(Ul)
Advertisement