Sukses

Viral, Nenek 96 Tahun Jadi Vokalis Band Metal

Banyak yang takjub dengan nenek berusia 96 tahun ini.

Liputan6.com, Jakarta Musik metal erat kaitannya dengan para pria dan kerap dinikmati oleh kaum muda. Namun bukan berarti orang lanjut usia tak menyukainya. Seorang wanita berusia 96 tahun bahkan sedang menjadi perhatian publik lantaran menjadi vokalis band metal bernama TritoneKings.

Dia adalah Inge Gingsberg, nenek asal Austria ini yang dijuluki sebagai "Death-Metal Grandma". Inge bersama dengan grup bandnnya ini turut ambil bagian dalam berbagai kompetisi seperti Switzerland Got Talent dan America's Got Talent.

Tentu banyak dari kalian yang bertanya-tanya bagaimana bisa Inge ambil bagian dari band metal tersebut. Rupanya saat muda Inge memiliki kehidupan yang tak mudah. Ia dibesarkan di Austria dan terpaksa melarikan diri ke Swiss saat Perang Dunia II.

Dia harus menghabiskan waktu bertahun-tahun di pengungsian. Setelah perang, Inge dan sang suami memulai kehidupan baru mereka di Hollywood. Dari situ lah Inge memulai karir di industri musik dengan membuat lagu untuk beberapa penyanyi paling populer kala itu. Seperti Nat King Cole, Doris Day serta Dean Martin.

2 dari 2 halaman

Menemukan Jati Diri

Namun Inge memutuskan untuk menemukan jati dirinya dengan menjadi vokalis death metal saat ini. Pada masa menemukan jati dirinya itu Inge sempat merasakan keterpurukan. Meski begitu dirinya tetap berjuang pantang menyerah.

Akhirnya di usianya yang menginjak 90 tahun lebih, Inge baru memutuskan untuk membentuk band metal dengan Pedro. Mereka sepakat untuk memberikan nama TritoneKings pada bandnya ini. Inge sendiri yang bernyanyi dan menulis lirik sementara bandnya mengaransemen musik.

Reporter: Syifa Fauziah

Sumber: Brilio.net

 

Video Terkini