Sukses

Gelar Pesta Pernikahan di Jalan Umum, Lampu Lalu Lintas di Tenda Bikin Salah Fokus

Ada yang unik dari pesta pernikahan pasangan asal Banyumas, Jawa Tengah ini.

Liputan6.com, Jakarta - Pesta pernikahan umumnya digelar di sebuah gedung. Namun, adapula calon pengantin yang mengadakan pesta pernikahan di rumah demi memangkas pengeluaran. 

 

Pasangan pengantin di Banyumas, Jawa Tengah pun memilih menggelar pesta pernikahan di rumah. Namun uniknya, resepsi pernikahannya digelar di perempatan jalan raya. Yang menjadi sorotan publik yakni lampu lalu lintas yang ada di persimpangan jalan tersebut berada dalam tenda dan tampak menyala.

Tentu saja acara pernikahan ini jadi perhatian. Sebab, lampu lalu lintas yang ada di dalam tenda tersebut masih beroperasi normal. Lampu indikator berubah teratur mulai dari warna merah, kuning dan hijau sehingga membuat acara resepsi ini semakin unik.

Foto tersebut menjadi perbincangan viral setelah diunggah akun @agungmrheza. Pada foto-foto yang diunggah, ada satu foto yang menarik. Foto tersebut memperlihatkan beberapa tamu undangan yang terlihat seperti mengantre dan lampu lalu lintas sedang menyala merah. Dari foto tersebut malah terlihat seperti tamu undangan ini menunggu lampu hijau baru bisa masuk ke acara pernikahan. 

"Nikah di perempatan, lampu merahnya gw undang! Tamunya mau masuk tenda nunggu lampu hijau dulu guys," tulis akun tersebut.

2 dari 2 halaman

Respons Warganet

Foto tersebut sontak ditanggapi beragam respons warganet. Banyak dari mereka merasa heran dan penasaran di mana lokasi resepsi unik tersebut..

"Betapa mulianya pernikahan ini. Sampai "traffic light" pun diundang untuk memberikan doa restu," tulis akun @Jefri_Pradewa.

"Akan selalu ada oknum yg nyalip antrian makan dgn ugal2an, nerobos lampu merah untuk ambil antrian menuju parasmanan, Amplop?" kata akun @ahh_keonggg.

"Setelah akad nikah. Masuk kamar. Lampu merah... die diem Dulu. Lampu kuning siap2. Lampu ijo.... TEGREBBBBBB," sahut akun @Adesudandyo.

Nah, bagaimana menurutmu?

Reporter:

Muhammad Bimo Aprilianto

Sumber: Brilio.net

Video Terkini