Sukses

Beri Mahar Sepasang Sandal Jepit, Pernikahan Pasangan Ini Viral

Berbeda dengan pasangan lainnya, kedua mempelai ini memilih mahar sepasang sandal jepit.

Liputan6.com, Jakarta - Pernikahan menjadi salah satu hal yang diimpikan semua pasangan. Ketika menjalani prosesi pernikahan, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan, salah satunya ialah mahar atau mas kawin. Biasanya mas kawin yang diberikan oleh pengantin pria kepada mempelai wanita berupa seperangkat alat sholat, uang tunai ataupun perhiasan.

Namun nampaknya berbeda dengan sepasang pengantin asal Kebumen, Jawa Tengah yang sedang menjadi perhatian publik ini. Bagaimana tidak, pasangan bernama Budi Risdiyanto dan Julia Warasita ini memilih sepasang sandal jepit sebagai mas kawin di pernikahan mereka. Foto mereka lantas diunggah akun Facebook Nabilla Safira Yuriztya.

Kebumen,sabtu 29 desember 2018, Alhamdulillah sah dengan mahar sepasang sandal swallow. Semoga sakinah mawaddah warrohmah, Julia dan Budi,” tulis keterangan pada foto tersebut.

Pada foto yang beredar terlihat kedua mempelai pengantin memegang sebuah pigura kaca berwarna emas berisikan sepasang sandal jepit berwarna kuning. Dalam pigura berlatar hitam itu tertulis pula nama mereka "Budi Julia."

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Jadi Viral

Tak butuh waktu lama untuk unggahan tersebut mencuri perhatian publik. Banyak warganet memberikan komentar beragam atas pilihan mahar pasangan ini. Tak sedikit pula dari mereka yang mengaku kagum dengan kedua pengantin tersebut.

 “Jangan lihat sandal jepit nya tanya dulu arti makna sepasang sandal jepit,” ujar akun Aris Mulyono.

Sementara akun Jad Fany menulis “MaasyaAllah.. Nikah itu mudah, gengsi nya yg bikin susah, semoga slalu diparingi berkah .. Aamiin.

 “Pasangan yg mencerminkan "kejujuran". Sy doa kan dg sejujur-jujurnya... semoga kejujuran kalian mendatangkan kebahagiaan .... forever,” tambah akun OdeniZeian Aconk.