Sukses

5 Warung Ini Suka Bagi-Bagi Makanan Gratis, Dermawan Banget

Siapa pun boleh makan di warung ini tanpa dipungut biaya.

Liputan6.com, Jakarta Barang siapa yang mempermudah urusan orang lain, maka Tuhan akan memudahkan urusannya di dunia dan di akhirat. Hal ini yang melatarbelakangi orang-orang untuk ikhlas menolong sesamanya. Pasalnya, tidak ada kerugian jika seseorang mau menolong orang lain yang membutuhkan.

Begitu banyak cara untuk melakukan kebajikan kepada sesama manusia. Jika ada niat, pasti ada jalan untuk melakukannya. Salah satunya para dermawan yang membuka warung makan cuma-cuma untuk pelanggan yang membutuhkan. Tindakan ini menjadi kisah inspiratif bagi yang lainnya.

Di Indonesia sendiri, terdapat beberapa warung makan yang suka membagikan makanan tanpa syarat alias gratis. Nah, berikut adalah daftar 5 warung makan yang pemiliknya sangat dermawan dan suka membagi-bagikan makanan gratis, seperti yang dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Selasa (12/2/2019).

2 dari 3 halaman

Warung yang suka bagi-bagi makanan gratis

1. Mobil Warung Makan Gratis Tanpa Syarat

Warung makan pertama yang membagikan makanan gratis tanpa syarat terletak di Sulawesi Selatan. Tepatnya di Jalan Sungai Saddang, Maradekaya Selatan Makassar. Meskipun tidak memiliki warung tetap seperti kebanyakan warung makan, namun mobil ini menyediakan makanan gratis tanpa syarat untuk orang-orang yang membutuhkan.

Awalnya, foto ini menyebar di media sosial karena spanduk yang ditempelkan di belakang mobil. Selain itu, terdapat anak-anak sekolah dasar yang berjejer makan bersama di dekat mobil tersebut. Alhasil, kedermawanan pemilik mobil itu menyebar luas di dunia maya. Warung portable ini bisa dijumpai hanya setiap hari Senin dan Jumat.

2. Tempat Nasi Gratis

Sebelum hadirnya mobil warung makan portable di Makassar, ada sebuah warung makan yang hanya bermodalkan lemari kaca yang terletak di pinggir Jalan Cibodas Raya, Antapani, Kota Bandung. Meskipun hanya berupa lemari kaca kecil tanpa toko, lemari ini nampak bersinar terang karena menawarkan kebaikan kepada banyak orang.

Bagaimana tidak, pada lemari kaca itu, terdapat tulisan ‘Tempat Nasi Gratis’ yang dilengkapi keterangan di bawahnya: “Siapapun boleh mengambil. Siapapun boleh mengisi.”

Menurut Rochsan sang inisiator Tempat Nasi Gratis di Bandung itu mengungkapkan, awalnya ia mengunggah foto mengenai gerakan berbagi nasi gratis di media sosial Facebook. Mendadak hal itu mengundang respons rekan-rekannya.

Rochsan menjelaskan bahwa semua orang boleh mengambil nasi sesuai selera tanpa dipungut biaya. Selain itu, jika ada yang tertarik, bahkan boleh mengisi nasi maupun lauk pauk agar bisa membantu orang yang membutuhkan.

Tempat Nasi Gratis ini sudah dibuka di berbagai cabang. Warung ini buka dari pukul 10 pagi hingga 4 sore setiap Senin sampai dengan Sabtu. Namun, untuk beberapa lokasi ada yang buka hingga Minggu.

3 dari 3 halaman

Warung Makan Dermawan

3. Warung Makan Karena Allah

Sesuai dengan namanya, warung makan ini tak melulu mencari keuntungan dari makanan yang dijualnya. Pemilik warung makan Karena Allah sangatlah dermawan karena mengizinkan pelanggannya untuk membayar seikhlasnya. Namun, jika tidak punya uang, kamu nggak usah bayar sama sekali alias gratis. Selain itu, warung makan ini juga ditujukan untuk semua orang tidak peduli tingkatan sosialnya.

Warung makan ini sempat viral di tahun 2018 silam setelah diunggah oleh akun Instagram @Makassar_info. Alamat tepatnya terletak di Jalan AP. Pettarani II No.2, Makassar. Kamu bisa mengunjungi warung ini antara hari Senin hingga Sabtu, mulai pukul 12.00 waktu setempat.

4. Kopi Gratis untuk Penghafal Al-Quran

Jika biasanya kopi dibanderol dengan harga yang tidak murah, lain halnya dengan kedai kopi Otentik Coffee yang memberikan kopi gratis bagi para hafidz Al-Quran. Tak tanggung-tanggung, kedai kopi ini mengizinkan mereka yang hafal Al-Quran untuk berlangganan seumur hidup.

Dilansir Liputan6.com dari Brilio, selain meracik kopi, barista di kedai kopi ini juga bertugas untuk membuktikan bahwa para pengunjung terbukti mampu menghafal Al-Quran dan layak mendapatkan kopi gratis. Caranya, minimal kamu membaca 36 ayat Al-Quran yang akan diuji oleh barista yang sedang bertugas.

Otentik Coffee ini bisa ditemukan di Yogyakarta, tepatnya di Jalan Ipda Tut Harsono 52 Muja Muju, Umbulharjo Yogyakarta.

5. Warung Berkah Probolinggo

Sebuah warung di Jalan KH Hasan Genggong, Kelurahan Sumbertaman, Kecamatan Wonoasih, Probolinggo, bisa jadi alternatif pilihan sarapan. Sebab, warung yang buka hanya setiap hari Jumat itu melayani pengunjung dengan cuma-cuma. Semua makanan tidak dipungut biaya alias gratis. Warung Berkah namanya.

Warung yang diinisiasi anggota Satlantas Polresta Probolinggo, Bripka Anton Damei Pribadi, ini buka sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 11.00 WIB. Selain memberi makan gratis, Warung Berkah juga menerima jika ada warga yang mau berbagi makanannya.

Meskipun gratis, menu makanan yang disajikan tidak sembarangan. Menu di warung gratis tersebut juga terkenal enak. Adapun menu di warung berkah cukup bervariasi, seperti nasi kuning, nasi rames, dan lain sebagainya.

Video Terkini