Liputan6.com, Jakarta Ketidakterdugaan perilaku warganet adalah sebuah ciri yang menggambarkan kreativitas serta bagaimana cepat tanggapnya warganet terhadap sesuatu yang menyebar. Kreativitas di dalam Internet menjadi sebuah virus atau wabah, di mana sesuatu yang menyebar di internet akan dengan mudah menyebar dan banyak diikuti oleh orang-orang.Â
Baca Juga
Advertisement
Viral, kata ini banyak digunakan untuk menggambarkan suatu yang tengah menjadi trend atau populer di kalangan pengguna sosial media. Belakangan ini terdapat sebuah tren dengan banyaknya warganet yang melakukan sebuah aksi melukis berantai, di mana seseorang melukis seseorang dengan lukisannya dan orang lain ikut melukis orang yang melukis orang lain.
Semua ini menjadi sebuah perputaran, di mana semakin banyak objek yang dilukiskan pada sebuah lukisan. Dilansir dari Boredpanda.com, seorang pengguna Reddit membagikan sebuah foto lukisan dengan menggambarkan seorang ibu dengan lukisannya.
Foto itu menjadi perhatian banyak orang dan membuat orang lain ikut melukiskan hal serupa dan tidak lupa untuk mempostingnya secara online. Orang yang menyebarkan lukisan ini adalah Kristoffer Zetterstrand, seorang seniman asal Swedia yang terkenal dengan lukisan minecraft.
Â
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini :
Tidak Memerlukan Waktu Lama untuk Menjadi Viral
Kristoffer Zetterstrand mengatakan bahwa, "Responnya luar biasa. Saya telah menerima ratusan pesan dan email. Saya telah dihubungi oleh media dari seluruh dunia dan ternyata lukisan saya telah dilihat puluhan juta kali sekarang".
Banyak orang yang mengatakan bahwa lukisan yang dibuatnya adalah suatu hal yang hebat dan membuat orang-orang bahagia. Tak jarang orang-orang menanyakan bagaimana tips untuk menjadi seorang pelukis. Hal ini bermula dari seorang wanita yang mengatakan bahwa tidak akan ada yang menyukai lukisannya.
Postingan foto Kristoffer Zetterstrand menjadi inspirasi banyak orang dan mengikuti jejaknya. Berikut foto-fotonya :Â
Advertisement
Tidak Butuh Waktu Lama untuk Menjadi Viral
Terus Berkelanjutan
Advertisement
Terus dan Terus Melukis
Semakin Banyak Objek Lukisan
Advertisement
Berapa Banyak Orang yang Ada Dilukisan Ini?
Semakin Banyak yang Melukis
Advertisement