Liputan6.com, Jakarta - Di Indonesia siapa yang tak kenal becak. Moda transportasi di Indonesia ini sudah hadir sejak dahulu kala dan masih ditemui hingga saat ini. seiring berkembangnya zaman, becak juga mengalami berbagai perubahan.
Saat ini sudah banyak ditemui becak yang dioperasikan dengan mesin. Namun tak jarang pula masih ditemui becak yang dikayuh di beberapa daerah.
Advertisement
Baca Juga
Seiring perkembangan zaman pula membuat becak mulai tergantikan kehadiriannya. Hadirnya kendaraan bermotor membuat banyak orang lebih memilihnya dibanding dengan becak karena alasan efisiensi waktu.
Namun, banyak juga yang masih menggunakan becak sebagai sarana transportasi. Seperti berwisata ke sebuah daerah, mengangkut barang, atau bepergian dengan jarak dekat.
Becak juga semakin menarik dengan sentuhan kreativitas para pemilik becak itu sendiri. Kreativitas itu sendiri biasa ditunjukkan melalui kata lucu gokil di belakang atau bagian body becak.
Kata-kata lucu gokil ini tak hanya membuat becak makin menarik tapi juga membuat orang yang membacanya tertawa dan geleng-geleng kepala. Selain itu secara tidak langsung, kata-kata yang ditorehkan oleh pemilik becak ini juga menjadi tempat curahan hati para pengemudi becak lho!
Nah berikut kata-kata lucu gokil yang ada di belakang becak dilansir Liputan6.com dari Brilio, Senin (4/3/2019)
1. Becak Juga bisa Online dengan Beol Kecirit
Jangan berpikiran jorok dan jijik dulu ya, kata Beol Kecirit ini ternyata sebuah singkatan dari Becak Online Kencang, Cepat, Irit.
Pemilik becak yang diketahui berada di daerah Sumatera Utara ini rupanya cukup mengikuti perkembangan zaman. Adanya transportasi online yang makin diminati masyarakat, makin membuat becak tergeser eksistensinya.
Namun rupanya becak satu ini masih tetap ingin eksis juga dengan embel-embel kata online pada layanannya. Kira-kira becaknya benar bisa dipesan online tidak ya?
Advertisement
2. Kata lucu gokil sekaligus bijak dari pemilik becak satu ini
Becak dari Medan ini juga tak mau kalah lucunya. Tergeserya becak dengan transportasi modern saat ini rupanya membuat pendapatan dari pengayuh becak berkurang. Ini mungkin yang membuat si pemilik becak pariwisata Kota Medan ini menorehkan curhatannya di belakang becak miliknya.
Kalau bertandang ke Kota Medan, jangan lupa naik becaknya ya Anda bisa melihat kapan jam operasionalnya di belakang penutup becak ini.
3. Tanah Gak Punya, Air Kubeli
Kata lucu gokil yang ditemui di belakang becak selanjutnya adalah becak satu ini. Entah apa maksudnya si pemilik becak menuliskan “Tanah Airku Indonesia, Tanah gak punya, Air kubeli” namun kata-kata ini cukup lucu saat Anda membacanya langsung.
Selain itu ada kata lucu gokil lainnya sebagai ajakan untuk naik becak saja dari pada jalan kaki. Hal ini dilihat dari kata-kata “hari gini jalan kaki, hi hi hi hi..”
Dan tak lupa si pemilik becak menorehkan slogannya yaitu “Dijalani, Dinikmati, Disyukuri, Hati-Hati”. Sebuah slogan bijak yang perlu Anda tahu dalam menjalani kehidupan.
Advertisement
4. Kata lucu gokil sekaligus bisa jadi doa
Kreativitas memang tanpa batas. Seperti yang ditorehkan pengayuh becak satu ini. ia menghiasi bagian belakang becaknya dengan kata-kata lucu gokil dengan kombinasi antara bahasa Indonesia dan Inggris. Kata-katanya cukup lucu namun mengandung doa dari sang pengayuh becak itu sendiri.
Inti dari kata-katanya kurang lebih adalah seperti ini “Ya Tuhan, aku adalah hamba Mu, tolong bantu aku, aku ingin rezeki nomplok” namun kata-katanya ditulis dengan bahasa Inggris yang seadanya dan membuat siapapun yang membacanya akan senyum-senyum sendiri. Sungguh kreatif!
5. Becak Khusus Jomblo
Mungkin bagi Anda para jomblo sangat cocok untuk menggunakan transportasi satu ini. dibelakang becaknya, ada satu kata lucu gokil yang sudah merepresentasikan keadaan Anda saat ini yaitu ‘jomblo’. Sepertinya becak ini hanya cukup buat satu orang saja ya, karena memang jomblo.
Mungkin yang tertulis pada belakang becak ini hanya satu kata. Tapi sudah menjelaskan semuanya, ya.
Advertisement
6. Becak yang Ngegas Tanpa Rem
Siapa bilang jika naik becak tidak efisien karena lama dan buang-buang waktu. Pemilik becak ini menawarkan kecepatan becaknya yang full speed dan full gas lho!
Tapi ngeri juga kalau harus sampai no rem. Jangan lupa berdoa sebelum naik becak ini ya. Ada-ada saja kelakuan pemilik becak saat ini.
7. Dua anak cukup dua istri bangkrut
Mungkin ini adalah salah satu curhatan dari pengemudi becak. “dua anak cukup, dua istri bangkrut” seperti itulah yang terpampang di bagian belakang sebuah becak. Jika satu istri dengan dua orang anak saja sudah jungkir balik untuk menafkahi, bagaimana dengan dua istri dan lebih banyak anak lagi?
Advertisement