Liputan6.com, Jakarta Semua orang pasti ingin memiliki sahabat. Walaupun telah memiliki keluarga yang harmonis dan perhatian, tak lantas membuat seseorang tidak membutuhkan seorang sahabat. Sahabat adalah orang terdekat setelah keluarga yang menemanimu dalam keadaan suka maupun duka, selayaknya keluarga.
Dalam kehidupan sosial, terkadang seseorang sangat membutuhkan sosok sahabat. Peran sahabat memang penting bagi seseorang dalam menghadapi berbagai masalah yang dihadapi. Sebagian orang lebih mampu mengekspresikan dan terbuka dalam beberapa hal di hadapan sahabat ketimbang dengan keluarga.
Advertisement
Baca Juga
Sahabat adalah orang-orang yang sudah lama mengenal kamu dari sifat baik dan burukmu. Dari sekian banyak teman yang kamu miliki, mungkin hanya satu atau dua orang masuk dalam kategori sahabat bagimu. Jika kamu memiliki sahabat, tentu saja hidupmu lebih berwarna dan penuh canda tawa.
Kamu akan merasa bersyukur memiliki sahabat-sahabat yang dekat dan dapat diandalkan. Walaupun tak selalu bersama setiap waktu, sahabat sejati akan selalu dekat di hati walaupun terhalang jarak dan waktu. Di saat masing-masing memiliki ikatan persahabatan, sejauh dan selama apapun pasti akan selalu menjadi sahabat.
Rasa syukurmu terhadap sahabat, bisa diekspresikan melalui kata-kata mutiara untuk sahabat. Melalui kata-kata mutiara untuk sahabat ini bisa menjadi ungkapan perasaan bahagiamu atas kehadiran mereka di hidupmu selama ini.
Dari kata-kata mutiara untuk sahabat dapat menguatkan ikatanmu dan sahabat agar persahabatan dapat selalu terjaga tak lekang oleh waktu dan zaman. Berikut beberapa ungkapan kata-kata mutiara untuk sahabat tersayang seperti Liputan6.com rangkum dari berbagai sumber, Kamis (7/3/2019).
Kata-kata mutiara untuk sahabat tersayang
1. “Persahabatan yang kuat tak butuh percakapan sehari-hari atau kebersamaan setiap waktu. Selama persahabatan itu ada di hati, sahabat sejati tak akan pernah terpisah.”
2. “Sahabat itu seperti bintang, dia memang tidak selalu terlihat. Tapi dia selalu ada untukmu.”
3. “Hadiah terbesar dalam hidup ini adalah persahabatan. Dan aku telah mendapatkannya.”
4. “Persahabatan bukanlah tentang siapa yang kau kenal paling lama. Tetapi tentang ia yang datang ke kehidupanmu dan berkata, aku ada di sini untukmu, lalu membuktikannya.”
5. “Kita akan menjadi teman sampai kita menua dan pikun. Lalu kita akan menjadi teman baru lagi,”
6. “Persahabatan bukanlah sesuatu yang bisa kau pelajari di sekolah. Tapi kalau kau belum belajar memahami maknanya, maka kau belum belajar apapun.”
7. “Teman adalah saudara kandung yang tak pernah diberikan Tuhan kepada kita.”
8. “Teman sejati adalah ia yang datang saat seluruh dunia pergi menjauhi kita.”
9. “Tak ada yang terasa semengerikan dulu saat kau sudah punya teman sejati.”
10. “Besi menajamkan besi, teman menajamkan teman.”
Advertisement
Kata-kata mutiara untuk sahabat yang menyentuh hati
11. “Hal terindah dari persahabatan adalah memahami dan dipahami, tanpa pernah memaksa dan ingin menang sendiri.”
12. “Persahabatan yang indah. Persahabatan yang jujur.”
13. “Sahabat bagaikan roda yang terus berputar, yang membuat lokomotif itu terus berjalan.”
14. “Bisa saja semua teman pergi, tapi tidak dengan sahabat.”
15. “Aku menganggapmu sebagai teman. Kukira dulu ‘teman’ hanyalah sebuah kata. Tidak kurang, tidak lebih. Tapi setelah bertemu denganmu, aku sadar bahwa yang penting adalah makna di dalamnya.”
16. “Aku tidak menginginkan ribuan teman di Facebook, juga ribuan follower di Twitter. Aku hanya ingin teman sejati sepertimu. Terima kasih sudah hadir di hidupku, setiap saat, setiap waktu.”
17. “Persahabatan sejati dimulai saat keheningan di antara dua orang terasa nyaman.”
18. “I would rather walk with a friend in the dark, than alone in the light.”
19. “A friend is the one who always try to put smile on your face.”
20. “I can’t promise to help and fix your problem but I swear you will face those problem with me.”
Demikianlah beberapa kata-kata mutiara untuk sahabat yang bisa dijadikan ungkapan perasaanmu. Sangat sulit untuk memilih orang untuk dijadikan sahabat sejati. Jika kamu telah menemukan orang yang tepat sebagai sahabat, jaga ia sebagaimana kamu bersama dengan keluargamu. Karena sebenarnya sahabat adalah saudaramu yang berasal dari orangtua yang berbeda.
Mengungkapkan rasa syukurmu karena memiliki sahabat akan membuat persahabatan semakin kuat dan akan bertahan hingga kapanpun. Tak semua orang memiliki sahabat sejati, maka berterima kasih kepada sahabat.