Sukses

6 Spot Mural Terbaik di Asia Tenggara, Beberapa Ada di Indonesia

Spot mural ini salah satunya ada di Indonesi.

Liputan6.com, Jakarta Setiap wilayah pasti memiliki beberapa tempat wisata yang khas. Tempat wisata ini biasanya dijadikan salah satu alternatif untuk dikunjungi saat sedang berada di wilayah tersebut. Memang, tempat-tempat wisata khas atau unik yang sudah terkenal tersebut memudahkan para wisatawan untuk menentukan pilihannya untuk berwisata.

Namun bagaimana dengan tempat yang tidak begitu dilirik oleh wisatawan, seperti lokasi-lokasi yang dipadati karya mural. Siapa sangka spot ini ternyata bisa dijadikan tempat wisata. Memang, sempat diabaikan namun saat ini tembok bermural dengan gambar abstrak dari cat dan pilox yang digoreskan pada dinding atau tembok menjadi spot yang banyak dicari.

Mural memang identik dengan vandalisme, namun saat ini sudah dinilai sebagai sesuatu yang positif. Bahkan mural yang menghiasi sudut kota ini bisa memberikan nilai lebih untuk memajukan wisata dari wilayah tersebut. Karena tak hanya sekedar vandalisme, saat ini mural banyak dicari wisatawan untuk melihatnya lebih dekat dan mengabadikannya ke dalam foto.

Nah, buat kamu penasaran dengan karya-karya mural yang memiliki pesan tertentu, ada beberapa spot mural yang perlu kamu kunjungi di Asia Tenggara ini. Berikut Liputan6.com, Kamis (21/3/2019) telah merangkumnya dari berbagai sumber, spot mural keren yang bisa kamu kunjungi. Salah satunya ada di Indonesia.

2 dari 4 halaman

Mural Terbaik di Asia Tenggara

1. George Town, Malaysia

Saat kamu berkunjung ke Malaysia, coba sempatkan untuk mampir ke Penang. Tepat di kawasan George Town, Penang, Malaysia, di sini kamu bisa menikmati beragam karya mural yang menggambarkan tentang human interest. Berbagai karya mural yang menggambarkan tokoh manusia ada di sini.

Kawasan ini merupakan kota tua yang dipenuhi dengan nuansa dinding lawas yang tampak kelabu. Namun dinding tua yang berada di kawasan kota tua ini pun disulap menjadi spot untuk berswafoto yang ciamik. Bagaimana tidak, dinding tua ini dijadikan kanvas bagi para seniman dan menghasilkan karya yang keren. Kawasan kota tua ini telah menjadi cagar budaya UNESCO pada tahun 2008.

Masih di George Town, mural yang ada di Ipoh ini juga didominasi dengan bentuk manusia yang sedang berpose. Bedanya, di Ipoh kamu bisa menemukan mural dengan representasi kelas menengah.

2. Haji Lane, Singapura

Di Singapura, tidak hanya Merlion saja yang menjadi pusat perhatian. Ada salah satu spot menarik yang bisa dijadikan untuk berswafoto adalah di kawasan Haji Lane. Kawasan ini terkenal dengan warna mural yang menarik. Di sini banyak tembok yang sudah digambari dan menjadi salah satu spot mural terbaik di Asia Tenggara.

Selain itu, kawasan ini terkenal bersih dan dekat dengan tempat makan murah, halal, dan enak. Jadi tak heran kalau tempat wisata ini menjadi magnet bagi para wisatawan untuk menikmati kawasan ini.

3 dari 4 halaman

Mural Terbaik di Asia Tenggara Ada di Filipina dan Thailand

3. Bonifacio Global City, Filipina

Bonifacio Global City atau BGC merupakan sebuah distrik di Filipina dengan berbagai pusat keramaian di sekitarnya. Di kawasan ini terdapat mural dan galeri seni yang sangat menarik dan wajib kamu kunjungi.

Mural yang berada di kawasan ini rata-rata bertemakan surealis dan fantasi. Tentunya spot ini sangat unik dan sangat disayangkan untuk tidak diabadikan.

4. Phuket, Tahiland

Saat kamu sedang mengunjungi Thailand, jangan lupa untuk mampir ke kawasan Jalan Dibuk, Thalang, dan Krabi. Di sini kamu akan menemukan bangunan-bangunan kono yang menawan. Selain itu, kamu juga akan menemukan beberapa karya mural dari para seniman yang mengisi ruang kosong.

Space kosong ini disulap dengan mural berupa tokoh manusia yang merepresentasikan lapisan masyarakat Thailand. Misalnya saja seperti tokoh militer, pedagang kaki lima, hingga keluarga.

4 dari 4 halaman

Mural Terbaik di Asia Tenggara Ada di Indonesia

5. Yogyakarta, Indonesia

Saat kamu berkunjung ke Yogyakarta, tak hanya wisata alam dan kota saja yang bisa kamu nikmati. Di sini kamu bisa menikmati beragam mural keren yang banyak tergambar di setiap dinding sudut kota.

Misalnya saja mural yang ada di bawah jembatan layang Lempuyangan atau di bangunan-bangunan tak berpenghuni yang dihiasi dengan mural keren. Mural yang berada di Yogyakarta ini kebanyakan berisikan tentang sentilan atau sindiran yang ditujukan pada pihak-pihak tertentu.

6. Jakarta, Indonesia

Menjadi ibukota Indonesia, tak heran kalau kota ini memiliki aneka ragam permasalahan. Tak heran kalau beberapa seniman Jakarta atau orang umum menyuarakan pendapatnya lewat media dinding. Beragam pendapat masyarakat dapat ditemui di beberapa dinding di Jakarta. Tak mengotori dinding, spot ini malah memberikan sudut pandang berbeda pada permasalahan kota yang tak ada hentinya.