Liputan6.com, Jakarta - Perayaan Pilpres 2019 yang akan dilaksanakan Rabu (17/4/2019) esok tentu sangat dinantikan masyarakat Tanah Air. Maka dari itu, daftar trending topic Twitter dipenuhi tagar mengenai pemilu yang ramai diperbincangkan warganet.
Baca Juga
Advertisement
Twit-twit yang beredar di lini masa berisi mengenai pilihan presiden masing-masing hingga foto-foto lucu dan unik menyambut Pilpres 2019.
Selain itu, banyak juga warganet yang ikut meramaikan lini masa Twitter dengan tagar #RabuNyoblosYuk, #JanganGolput, #YukCoblosUntukIndonesia dan tagar lainnya yang semangat mengajak masyarakat Indonesia untuk ramai-ramai nyoblos ke TPS.
Berikut beragam twit ajakan warganet untuk ramai-ramai ke TPS esok hari.
1. Ajakan untuk nyoblos dan enggak golput
Say no to Golput, and Say yes to Nyoblos #YukCoblosUntukIndonesia
— Mphi (@mphhiii) April 15, 2019
2. Nyoblos itu menentukan nasib bangsa
Bismillah, mari kita gunakan hak pilih bersama. Turut serta menentukan nasib bangsa.#PemiluJujur#SeeYouInTPS#PilihOrangBaik#YukCoblosUntukIndonesia pic.twitter.com/fa0YMrAyAQ
— Muallif Wijdan Kayis (@mwkayis) April 15, 2019
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
3. Siapapun pilihannya, yang penting nyoblos ya!
Mau ngingetin kalian yg punya hak untuk nyoblos nanti tanggal 17 April, tolong coblos siapapun yang menjadi pilihan kalian ya.I do not blame anyone of them. pic.twitter.com/YG4UVKwm5j
— 𝙍𝙞𝙛𝙠𝙞 𝘼𝙡𝙩𝙝𝙖𝙫 (@clthcvt) April 7, 2019
4. Betul, pemilu besok harus aman dan tertib ya
saya pilpres ini nyoblos, tapi engga mau ribut2, biasa wae
— sirin farid stevy (@faridstevy) April 6, 2019
5. Kita seluruh Indonesia, semua satu bangsa
Pagi GBK memutih, cuma nonton tv. Saya ingin usul: bgmana kalau 02 gak usah pakai Rabu Biru 17 April, tetap saja konsisten Putih. Jadi 01 dan 02 semua putih. Rasanya adem, kita satu bangsa. Bahwa ada yg warna warni atau batik, itu pun jg saudara kita. Riang gembira nyoblos 😀
— MpuJayaPrema (@mpujayaprema) April 6, 2019
6. Bu Risma juga mengajak anak-anak millenial untuk nyoblos, lo
Heeyyy... Anak - anak millenial..!!Pemilu serentak tinggal 10 hari lagi. Jangan lupa nyoblos ya!Yuk ramaikan TPS terdekat dan coblos pilihanmu pic.twitter.com/rX8reDslOb
— Humas Kota Surabaya (@BanggaSurabaya) April 7, 2019
7. Yang rakyat inginkan adalah perubahan, bukan perang
I just want to change not a war.#YukCoblosUntukIndonesia
— -F- (@FaishalNafis) April 15, 2019
8. Ada yang sampai bela-belain pulang kampung buat nyoblos, semangat ya!
Balik ke jkt cm buat nyoblos, some say i am crazy, i say this is small sacrifice for the next 5 years...
— Steve C Listiawan (@Gelvando) April 16, 2019
Advertisement
9. Ada yang enggak sabar pemilu karena ini kali pertamanya. Semangat adik-adik..
excited bgt mau nyoblos karna its my first time!!!! ✨✨✨
— Intan Melinda (@intantane11) April 16, 2019
10. Siapa yang enggak sabar liburan? Eitts.. tapi jangan lupa dateng ke TPS untuk nyoblos dulu yah!
Good morning have a nice day ☀️🌻Don't forget tomorrow is (holiday!) Nyoblos Day 📌
— Fany🍁 (@arieswinds99) April 15, 2019
Reporter:
Fira Shabrina Malia
Universitas Indonesia