Sukses

Pesan Makanan Lewat Ojek Online, Wanita Ini Dapat Driver Beda Pulau

Betapa terkejutnya dia ketika tahu bahwa sang driver benar-benar berada sangat jauh bahkan hingga beda pulau darinya.

Liputan6.com, Jakarta - Layanan ojek online saat ini memang sangat menjamur. Tak hanya menawarkan jasa transportasi, saat ini telah tersedia layanan antar makanan yang menjadi favorit para pengguna.

Layanan pesan makanan secara online ini nampaknya sangat membantu dan dianggap praktis sehingga banyak digunakan masyarakat di berbagai kota di Tanah Air.

Ketika memesan makanan secara online tentu kalian berharap akan menemukan driver yang lokasinya dekat agar tak menunggu makanan terlalu lama. Namun, bagaimana jadinya jika kalian justru mendapatkan driver dari pulau yang berbeda?

 

Mungkin terdengar mustahil, namun hal ini nyatanya benar-benar dialami seorang pengguna jasa ojek online. Wanita pemilik akun Twitter @duramatere menceritakan pengalaman mendapatkan driver ojek online yang berbeda pulau dengannya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 2 halaman

Beda Pulau

Awalnya wanita ini mengira bahwa aplikasi ojek online-nya mengalami kesalahan sistem, dia lantas memutuskan untuk bertanya langsung kepada sang driver melalui chat. Betapa terkejutnya dia ketika tahu bahwa sang driver benar-benar berada sangat jauh dari lokasinya.

"Kejauhan mbak aku di Jambi," ujar si driver ojol lewat chat. Tentu saja pesan dari driver ojol tersebut membuat pemilik akun @duramatere kaget. Keduanya lantas memutuskan untuk membatalkan orderan.

Kejadian unik ini pun menjadi perhatian warganet dan mendapat beragam komentar kocak.

"'Pak sampe mana dh laper bgt ni mau matii' 'Sabar neng ni lg mau nyebrang selat sunda'," ungkap akun @adil_sabrina.

"Ini mah go-away kali ya," kata akun @tumblerstarbuck.

"Hahaha sekalian nitip oleh oleh khas jambi aja ini mah," tulis akun @ChrissHutabarat.