Liputan6.com, Jakarta - Chrisye nampaknya akan selalu menjadi salah satu penyanyi terbaik di Tanah Air. Kehadirannya seolah selalu dirindukan oleh penikmat musik. Berangkat dari hal tersebut, konser Chrisye Live Tour 2019 siap digelar.
Baca Juga
Advertisement
Berbeda dengan konser tribute pada umumnya, konser ini akan "menghadirkan" kembali Chrisye di tengah para penonton melalui teknologi multimedia yang diiringi dengan musik orkestra yang dipandu oleh Erwin Gutawa.
Tentunya konser ini dapat menjadi kesempatan bagi penonton yang rindu dengan pertunjukan musik sang legenda. Hal ini diungkapkan langsung oleh Yudistira Novianto selakukan Project Manager Chrisye Live Concert by Erwin Gutawa.
"Teknologi multimedia ini kami buat agar penonton mampu merasakan kembali sosok Chrisye yang hadir langsung bernyanyi live di hadapan mereka," ucap Yudistira saat konferensi pers di Cilandak, Jakarta, Jumat (29/11/2019).
Untuk konsep visual Chrisye yang "hadir" dalam konser tersebut, diambil dari beberapa rekaman dirinya di konser-konser yang pernah dilakukan. Nantinya suara rekaman Chrisye tersebut akan diiringi oleh aransemen musik Erwin Gutawa secara live di panggung. Sosok Chrisye pun akan ditampilkan di layar LED di panggung, seolah-olah dirinya hadir di tengah penonton.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Mengenang kembali karya sang legenda
Rangkaian konser ini akan digelar di 5 kota besar di Indonesia, di antaranya Bandung yang akan diselenggarakan pada 11 Desember 2019. Selanjutnya di Semarang, Solo, Jogjakarta dan Surabaya, pada Februari 2020 mendatang.
Tak hanya Erwin Gutawa, konser ini juga menampilkan Gita Gutawa dan Sandhy Sondoro yang akan turut serta membawakan beberapa lagu hits Chrisye seperti "Anak Jalanan," "Andai Aku Bisa" dan "Sendiri."
Selain mengobati rasa rindu, konser ini juga diselenggarakan dengan tujuan mengenang kembali karya-karya Chrisye serta memperkenalkan sosok sang legenda kepada generasi muda.
"Harapan kami sebagai penyelenggara, dengan adanya konser ini kita dapat mengenang kembali karya-karya Chrisye sehingga dapat terus dikenang dan dinikmati berbagai generasi," tutup Yudistira.
Advertisement