Liputan6.com, Jakarta Ketika anak pergi bermain ke luar rumah bersama teman, orangtua tentu akan merasa khawatir. Tak heran jika mereka kerap mengirim pesan sebagai pengingat kepada anak-anak mereka.
Baca Juga
Advertisement
Namun tak sedikit dari pesan singkat tersebut yang justru terdengar kocak dan nyeleneh. Artikel tentang deretan chat kocak orang tua saat anak pergi bermain menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6, Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang daftar lengkap pelanggan listrik PLN dengan tariff rendah.
Sementara artikel terpopuler ketiga tentang alasan mengapa orang yang kalian suka tak pernah chat duluan.
Berikut Top 3 Citizen6:
1. Deretan Chat Orang Tua Saat Anak Pergi Bermain, Bikin Terus Tertawa
Bermain bersama teman menjadi hal yang menyenangkan bagi seorang anak. Karena keasikkan bermain, seringkali para anak lupa waktu untuk kembali ke rumah.
Dalam situasi seperti ini, sosok ayah biasanya lebih kooperatif kepada anak kesayangannya dibandingkan ibu yang condong menekan anak untuk segera pulang.
Dimulai dari kegelisahan seorang ibu, pesan-pesan teror pun mulai diluncurkan ke telepon genggam anaknya. Adakalanya, para anak merasa risih dan terganggu membaca pesan dari ibunya.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
2. Tarif Listrik PLN Turun, Cek Daftar Lengkap Pelanggan yang Beruntung
Kabar gembira bagi pelanggan listrik PLN golongan rendah. Tarif listrik PLN turun. Cek apakah Kamu termasuk yang beruntung.
PT PLN (Persero) mendukung penuh keputusan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terkait penurunan tarif adjustment listrik untuk pelanggan golongan rendah. Ketentuan itu termuat dalam Surat Menteri ESDM kepada Direktur Utama PT PLN (Persero) pada 31 Agustus 2020.
Advertisement
3. Alasan Mengapa Orang yang Disuka Tak Pernah Chat Duluan
Untuk menjalin hubungan dengan seseorang, tentu diperlukan yang namanya pendekatan atau PDKT. Biasanya untuk mengenal calon pasangan, dibutuhkan komunikasi yang baik antara satu sama lain.Â
Saling berkirim pesan dan komunikasi melalui telepon tentu dilakukan agar saling mengenal satu sama lain, apalagi jika ada yang pembahasan yang menarik antara keduanya. Namun bagaimana jika si dia justru kerap tidak menghubungimu duluan?