Sukses

Kocak, Habis Putus, Mantan Kekasih Malah Bertengkar Lewat Transaksi M-Banking

Ada berbagai macam cara untuk mengekspresikan kekesalan terhadap pasangan, seperti pasangan kekasih yang adu mulut lewat m-banking.

Liputan6.com, Jakarta Masalah finansial merupakan topik yang paling sensitif bagi setiap pasangan. Dengan uang, segala yang Anda butuhkan bisa terwujud. Sayangnya itu juga terjadi untuk hal-hal yangng buruk, seperti dapat merusak hubungan sepasang kekasih maupun suami-istri.

Hal ini bisa terjadi karena kehadiran uang bisa saja membuat Anda tak lagi mengandalkan logika dan terkesan mendewakan alat transaksi itu. 

Lewat unggahan Tiktok @marsheillagischa, perempuan itu menceritakan bagaimana uang dapat menghancurkan hubungannya kala itu yang berakhir dengan saling blokir akun jejaring sosial, Whatsapp. Namun, lucunya kisah pertengkaran mereka tetap berlanjut lewat m-banking keduanya. 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 3 halaman

Jejak Mutasi Rekeningnya

Aksi pemblokiran yang dilakukan, sempat memutuskan kontak mereka untuk sementara waktu. Tak beberapa, laki-laki itu mengirimkan sejumlah uang sebesar Rp 2,2 juta rupiah ke Gischa. Tak terima dengan kelakuan sang pacar, dia langsung megembalikan uang tersebut dan menambahkan pesan menohok yang dituliskan di kolom berita. 

Pertengkaran keduanya berlanjut di akun m-banking yang biasanya digunakan untuk bertransaksi online, karena ulah mereka alat transaksi itu beralih menjadi ruang bertengkar. 

Dari cuplikan transfer itu Gischa menuliskan, "Nggak semua tentang yang kamu suka aja,".

@marsheillagischa

 

♬ original sound - Marsheilla Gischa
3 dari 3 halaman

Respon Warganet

Unggahan pertengkaran sepasang kekasih di m-banking menarik perhatian warganet. Sebagian dari mereka juga mengungkapkan pernah mengalami hal serupa, tetapi yang membedakan hanya platform-nya. Ini menunjukkan kemajuan teknologi informasi membuat pasangan kekasih dapat mengekspresikan amarahnya dengan cara unik. 

"Pas print buku di bank malu dibacain," tulis akun@bolaplastikpenyok.

"Server bca auto bingung ini mah," balas akun @suryaniazhari.

"Aku kalo blok semua doi chatnya lewat email eh ternyata ini ada yang lebih parah," tambah akun @yunaaaaaa__.

"HAHAHA ide baru ni kalo diblock," ucap akun @nityluvly.

"Aku pernah berantem juga, tapi lewat Shopee," kata akun @olabarara.

"Btw, kalo nggak mau transfer ke aku aja kak," balas akun @abaz199.

Penulis 

Ignatia Ivani 

Universitas Multimedia Nusantara

 

 

Â