Sukses

Viral Tukang Nasi Goreng Jualan Sambil Bawa Walkie Talkie, Warganet: Jangan-Jangan Intel

Pedagang nasi goreng ini viral di Tiktok karena berjualan sambil membawa HT. Berikut ulasannya.

Liputan6.com, Jakarta Ada kalanya kepolisian menerjunkan intel ke masyarakat. Intel bertanggung jawab untuk memantau atau sebagai mata-mata.

Ini kemudian menjadi bahan bercandaan warga bahwa apabila seorang penjual makanan membawa walkie talkie atau HT, maka kemungkinan ia merupakan intel. 

Sebuah video viral beredar di aplikasi Tiktok. Video itu memperlihatkan seorang pedagang nasi goreng dengan alat komunikasi yakni HT di gerobak dagangannya. Berikut ulasannya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 3 halaman

Diduga sebagai intel

Dalam video yang direkam oleh pengguna Tiktok bernama @alfonsokenny, dalam videonya terlihat penjual nasi goreng ini didapati membawa walkie-talkie.

Aksi dari penjual nasi goreng ini lantas membuat warganet curiga, setelah pemilik akun Tiktok tersebut merekam dengan jelas adanya sebuah barang yang terlihat berada diatas gerobak nasi goreng pedagang tersebut.

Yang merupakan alat komunikasi. Penjual nasi goreng keliling dengan gerobak menjadi viral di Tiktok. Bukan karena rasa dari nasi goreng tersebut.

Melainkan setelah dirinya didapati membawa barang-barang yang tidak biasa. Setelah mengetahui adanya alat komunikasi walkie-talkie berwarna hitam.

Karena dicurigai sebagai Intel, penjual nasi goreng gerobak tersebut menjadi perbincangan warganet di media sosial. "Abang nasi goreng, bawa walkie talkie, kijang satu ganto,"tutur akun @samuelgerry08.

@alfonsokenny

makan nasi goreng, check ✅ *eh tapi kok?!* ##fyp ##foryoupage ##foryou ##fy

♬ original sound - .
3 dari 3 halaman

Respons warganet

Setelah video nasi goreng menjadi viral, warganet ikut memberikan beragam komentar di video Tiktok tersebut, dan telah ditonton lebih dari 969 ribu pengguna Tiktok.

 "Awas bumbunya ditaburi microchipset," tutur akun @saifmpuss.

 "Ada kisah intel pindah profesi soalnya, pas nyamar dagangannya laku, penghasilannya lebih besar dari gaji dia," tulis akun @forget.about.that.

"Kenapa ya intel rata-rata kalo dagang laris manis, mending lanjut dagang ga sih," tulis akun @.zearen.

"Coba jajan disitu sambil ngobrolin kebobrokan pemerintah," kata akun @el.fayyadh.

"Auto wafat ngab," balas akun @dipaksabuatakuntiktok.

"Abang nasi goreng, bawa walkie talkie, kijang satu ganti," kata akun @samuelgerry08.

"Lewat akun tiktok ini dia udah kagak jadi intel lagi karena udah ketahuan penyamarannya," kata akun @dfinandi.

Penulis:

Fayola Gishlaine