Sukses

Maling Paling Apes, Saat Beraksi Malah Tak Sengaja Telepon Polisi

Dua pencuri tidak sengaja melakukan panggilan polisi dari ponselnya ketika tengah beraksi membobol sebuah rumah.

Liputan6.com, Inggris - Dua pencuri di Inggris, ditangkap kepolisian setempat setelah tidak sengaja melakukan panggilan polisi dari ponselnya ketika tengah beraksi membobol sebuah rumah.

Kisah maling konyol itu pun diunggah Kepala Inspektur Polisi Staffordshire, John Owen, melalui akun Twitter-nya. Dalam unggahannya, akun @CIJohnOwen mengatakan bahwa petugasnya telah menangkap pencuri paling tidak beruntung di dunia.

“Saya pikir kami baru saja menangkap pencuri paling sial di dunia. Saat melakukan perampokan, salah satu pencuri yang ceroboh itu tidak sengaja menduduki ponselnya dan menelepon 999,” kata CI Owen.

Peristiwa yang berlangsung pada Rabu, 6 Januari malam itu merupakan pembobolan, namun pelaku keliru menelepon polisi.

“Kami menerima panggilan yang merinci semua kelucuan mereka hingga mendengar patroli kami tiba dan menangkap mereka,” tambahnya.

 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Tersangka Ditahan

Melansir dari India Times, Senin (11/1/2021), polisi Staffordshire mengonfirmasi dua pria telah ditangkap. Seorang juru bicara mengatakan, “Petugas menanggapi panggilan telepon yang mencurigakan sebelum pukul 21.10 pada Rabu, 6 Januari."

Dua pria berumur 49 dan 42 dan keduanya dari Stoke-on-Trent ditangkap karena dicurigai melakukan perampokan. Atas aksinya tersebut, dua pria itu pun ditahan.

 

 

3 dari 4 halaman

Viral

Unggahan tersebut sontak menarik perhatian warganet. Hingga kini unggahan itu bahkan telah mendapat lebih dari tiga ribu suka dan lebih dari 450 retweet.

Banyak warganet juga menanggapinya dengan berbagai respons. Beberapa dari mereka merasa heran mengapa polisi bisa mengungkap alamat pencuri itu.

"Bagaimana bisa polisi mengetahui lokasi pencuri itu?" tanya seorang warganet.

"Mungkin panggilan itu dilancak oleh polisi," balas warganet lainnya.

"Itu seperti adegan di film Home Alone," komentar seorang warganet.

 

4 dari 4 halaman

Kasus Serupa

Tahun lalu, upaya perampokan konyol tertangkap kamera di sebuah toko tembakau di California. Pencuri itu jatuh menembus langit-langit tempat itu dengan sangat keras, sehingga dia memicu alarm dan mencoba keluar dengan kondisi panik. Mereka pun hanya bisa mengambil satu kantong tembakau dan dua minuman energi.

Departemen Kepolisian Sonora mengatakan tersangka dan komplotannya membuat lubang di langit-langit dari sebuah bangunan kosong yang berada di atas toko tembakau.

Berkat rekaman CCTV, pencuri itu diidentifikasi dengan Storm Corral (40). Meski dia bersama rekannya berhasil membuat lubang di langit-langit, mereka hanya bisa mengakses ruang belakang. 

Ketika alarm berbunyi, pria itu mencoba naik kembali melalui langit-langit, tapi malah jatuh ke lantai.