Sukses

Viral, Kisah Pasangan hanya Butuh 3 Hari untuk Persiapkan Pernikahannya

Persiapan menikah membutuhkan waktu yang tak sedikit, tetapi pasangan ini hanya butuh tiga hari untuk menyelesaikannya.

Liputan6.com, Jakarta - Menikah merupakan acara sakral karena dilakukan sekali seumur hidup. Karenanya, menikah membutuhkan persiapan yang matang dan terencana. Mulai dari mempersiapkan tempat, busana, hingga biaya pernikahan itu sendiri.

Untuk mempersiapkannya, tentu membutuhkan waktu yang tak singkat bahkan berbulan-bulan. Namun, berbeda dengan pasangan satu ini. Keduanya hanya mempersiapkan resepsi pernikahan mereka selama tiga hari.

Melansir dari World of Buzz, Selasa (19/1/2021), seorang warganet Malaysia bernama Farhana membagikan kisah persiapan resepsi pernikahan yang hanya membutuhkan waktu selama tiga hari.

Melalui akun Twitter @nrlfrhanas, ia bercerita kisahnya berawal ketika Farhana menanyakan kepada tunangannya mengenai rencana untuk melanjutkan ke jenjang pernikahan.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Calon pria sempat terkejut

"Hei, ayahku bertanya apakah kami bisa menikah akhir pekan ini?" tanya Farhana dalam pesan singkat kepada kekasihnya itu.

Sempat terkejut dengan pertanyaan Farhana, tunangannya pun tanpa basa basi mengatakan bahwa ia setuju saja dengan ide tersebut. Namun, mereka perlu menelepon pihak masjid untuk prosesi akad. 

3 dari 4 halaman

Keduanya berhasil melangsungkan akad dan resepsi

Pada Jumat pagi, keduanya melangsungkan akad dan sah menjadi pasangan suami istri. Alih-alih mendapatkan katering makanan dan berbagai pernak-pernik pernikahan, mereka justru langsung menyewa ruangan untuk resepsi pernikahan.

Farhana pun melangsungkan resepsi pernikahannya pada Minggu (10/1/2021). Dalam foto yang ia bagikan di akun Twitter-nya, tampak dirinya berjalan menuju panggung pelaminan mengenakan gaun yang indah.

Selain itu, ia juga menambahkan lagu Spring Day dari grup musik asal Korea Selatan, BTS, sebagai pengiringnya.

4 dari 4 halaman

Kisahnya viral di media sosial

Kisahnya pun menjadi viral di media sosial, termasuk Twitter. Hingga kini, unggahannya tersebut telah ditonton lebih dari 106 ribu orang dan disukai lebih dari 28 ribu pengguna Twitter.

Diketahui, Farhana seharusnya menikah pada 6 Desember lalu. Namun, pernikahan mereka harus diundur hingga 27 Januari 2021. Kenyataannya, mereka memutuskan untuk menikah lebih awal karena adanya rumor MCO 2.0 akan diterapkan.