Sukses

Orang Tua Suportif, Pria Ini Dukung Hobi Anaknya Mencoret Mobil

Pria ini mendukung hobi anaknya yang suka membuat doodle

Liputan6.com, Jakarta Memiliki orang tua yang mendukung keinginan dan hobi anak adalah sebuah anugerah. Ini adalah sesuatu yang tidak sering terjadi.

Karenanya, kisah seorang ayah yang membiarkan anaknya mencoret-coret dan menggambar doddle di mobilnya viral di media sosial. Kisah tersebut dibagikan oleh Ahmad Farid Ashraf asal Malaysia di akun Facebooknya.

Ia mengunggah foto putrinya yang berusia sembilan tahun, Ainnur Sofea yang asyik membuat doodle di mobilnya yang berwarna putih. Yang mencengangkan, doddle yang dibuat oleh Sofea tersebut justru membuat mobil itu terlihat lebih keren.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

2 dari 4 halaman

Mendukung hobi anaknya

Menurut Ahmad Farid, ia sangat mendukung hobi anaknya itu.

"Saya suka Sofea melakukan hobinya, meski tidak telralu bagus. Tapi sebagai orang tua, saya suka menunjukkan dukungan saya untuk bakatnya. Jadi, saya berharap saat dia mendapat izin untuk membuat doodle di mobil saya, dia dapat membuat karya yang indah untuk ditampilkan pada publik," jelasnya seperti dilaporkan oleh World of Buzz.

Saat ditanya dari mana gadis kecil itu mendapatkan bakatnya, pria itu berkata: "Ini pertanyaan sulit. Saya pikir dia mendapatkannya dari saya."

 

3 dari 4 halaman

Punya minat besar terhadap doodle

Tampaknya, Sofea mungkin mulai mengembakan minatnya pada seni karena ayahnya juga memiliki minat yang sama. Ahmad mengaku kerap membuat doodle di sela-sela waktu luangnya.

 

4 dari 4 halaman

Respons netizen

Netizen pun mengomentari positif keputusan pria itu. Menurut netizen, mendukung hobi anak adalah sesuatu yang patut ditiru oleh banyak orang.

Netizen berharap Sofea dapat makin mengasah kepandaiannya membuat doodle. Terlebih, dengan adanya orang tua yang mendukung seperti Ahmad Farid.

"Terbaik, Bang. Semoga suatu saat jadi pelukis terkenal," tulis seorang netizen.

"Ingin marah tapi gambarnya cukup bagus. Keren!" tulis yang lain.