Sukses

Terperangkap Dalam Kontainer 3 Minggu, Kucing Ini Bertahan Hidup dengan Makan Permen

Entah bagaimana, kucing ini bisa bertahan meski terperangkap dalam kontainer selama 3 minggu

Liputan6.com, Jakarta Petualangan terbesar apa yang pernah Anda lakukan? Mungkin belum ada apa-apanya jika dibanding apa yang dialami kucing ini.

Sebuah perusahaan dari Ukraina bernama Star Shine Shipping baru-baru ini mengunggah kisah yang dialami seekor kucing yang terjebak di dalam salah satu kontainer mereka. Postingan yang diunggah pada tanggal 14 Januari di Facebook itu menyatakan bahwa meski telah melalui perjalanan jauh, kucing itu ternyata masih hidup, sehat, dan terlihat baik-baik saja.

Siapa sangka, kucing itu ternyata telah melakukan perjalanan sekitar 3 minggu dengan jarak 3.000 km dari Ukraina ke Israel. Satu-satunya yang dapat kucing itu makan di dalam kontainer adalah permen yang dibawa oleh kontainer tersebut.

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bertahan hidup dengan makan permen

Yang paling mengejutkan, orang-orang menemukan bahwa kucing itu tidak benar-benar memiliki air yang dapat diminum dan berhasil diselamatkan dalam keadaan yang hampir sepenuhnya sehat. Masih menjadi misteri bagaimana kucing itu bisa bertahan selama itu tanpa makanan normal dan terutama air.

Kebanyakan orang mengatakan itu adalah keajaiban. Sementara perusahaan tersebut menduga kucing itu selamat dengan meminum tetesan air yang ditemukan di sekitar kontainer dan makan permen.

 

3 dari 3 halaman

Masuk tanpa diketahui

Perusahaan itu kemudian melakukan investigasi. Dari rekaman CCTV, diketahui bahwa kucing itu masuk ke dalam kontainer saat para pekerja membuat kontainer itu dengan permen.

Untungnya kucing itu masih baik-baik saja. Begitu kucing itu ditemukan saat kontainer dibuka, ia segera diberi makan dan minum oleh karyawan dari perusahaan tersebut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.