Sukses

Ada-Ada Saja, Wanita Ini Lupa Lepas Masker Saat Foto SIM

Wanita bernama Lesley ini lupa melepas maskernya ketika hendak melakukan foto untuk SIM barunya.

Liputan6.com, California - Pandemi Corona Covid-19 yang telah mewabah selama kurang lebih satu tahun di berbagai negara di dunia, membuat masyarakat mulai terbiasa untuk mengenakan masker setiap hari.

Ya, kini kita selalu mengenakan masker ketika melakukan berbagai aktivitas di luar rumah. Kebiasaan mengenakan masker ini membuat kita bahkan kerap lupa untuk melepasnya dalam beberapa kondisi tertentu.

Hal ini yang dialami seorang wanita bernama Lesley Pilgrim. Bagaimana tidak, Lesley lupa melepas maskernya ketika hendak melakukan foto untuk Surat Izin Mengemudi/SIM barunya.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Lupa Lepas Masker

Dikutip dari Metro, Senin (1/3/2021), suatu ketika Lesley melakukan foto SIM. Tak lupa dia mengenakan masker untuk melindungi dirinya dari virus.

Dia pun berpose untuk SIM barunya tanpa melepas masker yang dikenakan. Namun, fotografer mengingatkan dia untuk melepasnya dan melakukan jepretan kedua.

Tidak sampai seminggu kemudian, SIM baru Lesley tiba via pos. Lesley menyadari bahwa mereka telah mencetak gambar pertama.

3 dari 4 halaman

Dikembalikan

SIM tersebut mungkin masih berlaku tetapi pihak berwenang di Orange County, California, telah memintanya untuk mengembalikan kartu pengganti secara gratis.

“Awalnya saya hanya menatapnya. Butuh beberapa waktu untuk memprosesnya. Kemudian saya mulai berpikir, 'astaga, sebagai mahasiswa hukum, ini tidak mungkin legal'. Jika saya memberikan ini kepada petugas polisi, dia akan mengira itu palsu dan saya akan mendapat masalah,” kata Lesly.

Dia pun mulai memikirkan semua konsekuensi hukum, "Saya mengirimkannya ke teman-teman saya, prihatin tentang bagaimana ini akan beroperasi dan mereka semua hanya menertawakan saya. Saya berkata, 'saya senang Anda semua menganggap ini lucu, tetapi saya ingin menangis karena sekarang saya harus kembali ke DMV dan kembali ke antrean.'"

4 dari 4 halaman

Sempat Menggunakannya

Meskipun khawatir SIM-nya mungkin tidak sah, Lesley berhasil menggunakannya dua kali sambil menunggu yang baru.

“Pertama kali saya memberikannya kepada seorang pelayan dan dia tidak mengatakan apa-apa, jadi saya pikir, itu lucu, mereka mungkin hanya melihat langsung ke tanggalnya. Tapi kemudian teman saya berkata 'lihat lagi, lihat gambar itu', dan dia berkata dia memperhatikan tetapi tidak ingin saya malu jadi tidak mengatakan apa-apa,” tambah Lesly.