Sukses

Berjalan Kaki di Luar Ruangan dan Treadmill, Mana Lebih Baik?

Melakukan olahraga dengan berjalan kaki bisa memberikan beberapa manfaat untuk tubuh, lantas manakah yang terbaik berjalan di atas treadmill atau di luar ruangan? Simak penjelasannya

Liputan6.com, Jakarta Olahraga harus menjadi pola hidup sehari-hari agar membuat tubuh lebih sehat. Jika Anda tidak menyukai olahraga yang terlalu berat, Anda bisa mencoba untuk berjalan kaki. Jalan kaki bisa menjadi olahraga yang sangat terjangkau dan mudah diakses agar tubuh tetap bugar.

Saat berjalan kaki, Anda juga bisa sambil mendengarkan musik atau podcast favorit. Hal tersebut akan membuat Anda semakin semangat melakukan olahraga dalam suasana hati yang menenangkan.

Melansir dari Verywell Fit, berjalan kaki telah terbukti meningkatkan penurunan berat badan, meningkatkan fleksibilitas, dan meningkatkan suasana hati. Berjalan di dalam atau di luar ruangan bisa dilakukan dengan menyesuaikan kebutuhan Anda.

Dikatakan bahwa berjalan di luar ruangan dapat meningkatkan suasana hati karena bisa melihat pemandangan luar atau alam yang bisa menyegarkan mata. Namun, apakah berjalan di dalam ruangan dengan menggunakan treadmill tidak memberikan manfaat yang sama?

Simak penjelasannya berikut ini mana lebih baik antara berjalan di luar ruangan atau berjalan pada treadmill.

Saksikan Video di Bawah Ini:

2 dari 6 halaman

Manfaat Berjalan di Luar Ruangan

Manfaat yang pertama tentang berjalan di luar ruangan ialah gratis atau tidak memerlukan biaya sepeser pun. Namun, manfaat lainnya yang sangat penting juga didapatkan dari berjalan di luar ruangan seperti berikut ini.

Bakar Lebih Banyak Kalori

Saat berjalan di luar ruangan, banyak rintangan dan hambatan yang akan menghampiri Anda sehingga tubuh menjadi lebih berkerja keras untuk melewatinya, seperti adanya angin dan mendorong tubuh untuk tetap bergerak maju.

Sedangkan, saat menggunakan treadmill untuk berjalan itu hanya mengeluarkan sedikit tenaga karena tidak adanya rintangan atau pun hambatan. Ketika tubuh harus mengeluarkan lebih banyak energi atau pergerakan, maka banyak kalori juga yang terbakar.

Dapat Memperkuat Otot yang Berbeda

Melewati trotoar, anak tangga, dan variasi medan perjalanan lainnya akan membantu memperkuat otot-otot untuk memfasilitasi keseimbangan dan kekuatan inti, keduanya penting untuk kesehatan dengan bertambahnya usia.

Sebagai contoh, jika medan yang ditempuh sebuah perbukitan, maka otot pinggul akan bekerja saat menanjak dan memanjang serta melatih otot saat berjalan menuruni bukit.

Tingkatkan Mood

Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2014 membandingkan kesehatan fisik dan emosional seseorang setelah melakukan aktivitas di luar dan di dalam ruangan, ditemukan bahwa olahraga di alam langsung bisa membuat kesehatan emosional menjadi lebih baik.

Studi lainnya yang dilakukan pada tahun 2013 dan 2015 menyebutkan bahwa berjalan di alam mengalami lebih sedikit stres, lebih sedikit kecemasan, memori kerja pun menjadi lebih baik daripada berjalan di daerah perkotaan. Kesempatan untuk berisitirahat dan menghirup udara segar menjadi lebih banyak saat berjalan.

Berlatih Jarak Lebih Jauh

Dengan menggunakan treadmill Anda dapat melakukan latihan dalam seminggu selama 30 hingga 60 menit untuk melatih postur dan cara berjalan. Namun, untuk menempuh jarak yang jauh dan lambat, pergilah ke luar ruangan untuk mendapatkan manfaatnya.

Latihan di luar ruangan lebih cenderung menggunakan lebih banyak otot untuk keseimbangan, stabilitas, dan naik turunnya daripada naik treadmill dengan mulus. Saat otot yang satu mulai lelah, maka akan mendorong otot lainnya ke depan untuk mengurangi kemungkinan terjadinya nyeri.

3 dari 6 halaman

Kekurangan Berjalan di Luar Ruangan

Meskipun pepohonan rindang atau alam terbuka memberikan pemandangan indah sehingga bisa membuat berjalan lebih menyenangkan secara visual, tetapi pergi ke luar ruangan juga tak selalu lebih praktis. Berjalan di luar ruangan juga memiliki rintangannya tersendiri seperti permukaan jalan yang lebih keras.

Jika memiliki masalah persendian, trotoar bisa memberikan tekanan yang tidak seharusnya pada lutut, pergelangan kaki, dan persendian lainnya. Pilihlah aspal atau kerikil tanah, jangan jalan di atas beton.

Masih ada masalah lain seperti masalah keamanan. Untuk keamanan menjadi hal yang relatif, bisa saja terdapat rintangan yang mengerikan saat berjalan di luar, baik itu anjing galak atau pun penjahat. Jadi sebaiknya berjalan di dalam ruangan saja, jika merasa tidak aman.

Selain itu, kondisi cuaca juga mempengaruhi Anda bisa berjalan di luar ruangan, misalnya terjadi hujan, salju, atau angin kencang bisa membuat perjalanan Anda menjadi berbahaya.

4 dari 6 halaman

Manfaat Berjalan Pada Treadmill

Meski begitu, berjalan dengan menggunakan treadmill juga memiliki keuntungan, baik itu untuk melatih otot berjalan, membentuk tubuh, dan mencapai kecepatan berjalan yang tinggi. Berikut ini beberapa manfaat jika Anda memilih treadmill untuk berjalan.

Kontrol Latihan yang Lebih Baik

Saat Anda menggunakan treadmill untuk melakukan olahraga, bisa terjadi lebih sedikit alasan untuk melewatkan olahraga tersebut. Berjalan di dalam ruangan dengan menggunakan treadmill bisa membuat Anda lebih konsisten melakukan olahraga untuk menjaga pola hidup sehat.

Treadmill juga memungkinkan memiliki layar digital yang bisa menunjukkan data penting seperti detak jantung, kalori yang terbakar, dan kecepatan rata-rata pada perjalanan.

Berjalan Bisa Lebih Cepat

Jika Anda melakukan olahraga berjalan di atas treadmill, maka akan memakan waktu yang lebih singkat daripada berjalan di luar ruangan. Hal tersebut dikarenakan kurangnya rintangan yang terjadi jika menggunakan treadmill.

Rintangan seperti angin saja bisa memperlambat aktivitas jalan kaki di luar ruangan, sehingga berjalan dengan treadmill yang lebih cepat akan memiliki jarak yang lebih jauh dibandingkan saat berjalan di luar ruangan untuk jumlah waktu yang sama. Dengan begitu jumlah kalori yang terbakar pun bisa lebih banyak.

Tetap Bisa Terhibur

Saat berjalan kaki di luar ruangan mungkin hanya bisa mendengarkan musik atau podcast, tetapi jika menggunakan treadmill maka bisa menonton film kesukaan. Tak hanya itu, Anda juga bisa sambil membaca buku atau aktivitas lainnya yang bisa menghibur diri.

Dengan menggunakan treadmill di dalam ruangan maka akan lebih relatif bebas dibandingkan dengan jalan kaki di luar ruangan.

5 dari 6 halaman

Kekurangan Berjalan Pada Treadmill

Pada penggunaan treadmill juga memiliki kekurangan, beberapa hal seperti harga, biaya, dan postur tubuh menjadi faktor yang perlu dipertimbangkan jika ingin memulai rutinitas dengan treadmill. Hal-hal berikut ini yang akan Anda alami jika memilih menggunakan treadmill.

Membakar lebih sedikit kalori

Tanpa adanya rintangan seperti hambatan angin atau medan yang bervariasi, tubuh Anda tidak mengeluarkan banyak energi sehingga tidak mengeluarkan banyak kalori. Ingatlah bahwa berpegangan saat berjalan menggunakan treadmill akan semakin mengurangi kalori yang Anda bakar dan memengaruhi postur berjalan Anda.

Tak Ada Rintangan

Kebanyakan treadmill menawarkan pilihan tanjakan untuk membangun otot bokong dan pinggul, jarang ditemukan yang memiliki pengaturan treadmill dengan menyimulasikan gerakan menuruni bukit, yang memperkuat otot tibialis anterior dan otot soleus, di depan dan belakang kaki bagian bawah.

Menghabiskan Lebih Banyak Biaya

Faktor yang juga sangat penting ini akan menentukan pilihan berjalan kaki dengan treadmill atau berjalan kaki di luar ruangan saja. Memiliki alat treadmill di rumah atau membayar menjadi anggota di gym untuk treadmill mengeluarkan biaya yang cukup mahal. Pilihlah sesuai dengan kebutuhan Anda.

6 dari 6 halaman

Simpulan

Saat menjalani pola hidup sehat atau praktik kesehatan yang lainnya, opsi terbaik ialah yang bisa dilakukan dengan konsisten. Lakukanlah secara teratur untuk mendapat manfaat dan dampak yang baik pada kesehatan tubuh.

Jika menggunakan treadmill, cobalah untuk tidak berpegangan untuk lebih banyak membakar kalori. Lalu, jika Anda tidak menyukai jalan di dalam ruangan, maka lakukan perjalanan di dalam mal, atau pun tempat lainnya yang juga memberikan kesenangan yang sama. Pilihan terbaik tetap ditangan Anda yang menentukan.

Penulis:

Gerda Faradila

Politeknik Negeri Media Kreatif