Sukses

Doa Zakat Fitrah Lengkap dengan Bacaan Latin dan Artinya

Untuk menyempurnakan bulan Ramadhan, Anda diwajibkan membayar zakat fitrah.

Liputan6.com, Jakarta - Zakat fitrah menjadi hal wajib bagi Umat Muslim yang harus ditunaikan saat bulan Ramadan. Pembayaran zakat demi menyempurnakan bulan penuh berkah Ramadan. Dengan melakukan zakat, dosa-dosa seseorang dapat dibersihkan.

Zakat Fitrah yang hukumnya wajib bagi umat Muslim bahkan sudah ditegaskan dalam Alquran. Di dalam Alquran tepatnya surah Al-Baqarah ayat 43 Allah berfirman, "Dan dirikanlah salat, tunaikanlah zakat dan ruku'lah beserta orang-orang yang ruku."

Zakat merupakan aktivitas untuk mensucikan diri serta membersihkan harta yang dimiliki karena Allah SWT semata. Harta yang diberikan pun akan disalurkan kepada yang membutuhkan, sehingga menimbah sukacita di hari Lebaran.

Dengan menunaikan zakat, Anda dikatakan telah mewujudkan rasa saling tolong menolong, peduli, juga telah menjalin hubungan baik dengan saudara-saudara sesamanya yang membutuhkan pertolongan juga bantuannya, maka dari itu zakat wajib dilakukan dalam Islam.

Setiap amalan perlu dilakukan dengan niat, termasuk saat memberikan zakat, bahkan jika membayar secara online. Berikut niat zakat fitrah untuk diri sendiri dan keluarga, dengan bacaan latin dan artinya.

Saksikan Vide Pilihan di Bawah Ini:

2 dari 4 halaman

Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri 'an nafsi fardhan lillahi ta'ala.

Artinya,

"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku sendiri fardhu karena Allah Taala."

3 dari 4 halaman

Niat Zakat Fitrah untuk Seluruh Anggota Keluarga

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri anni wa an jami'i ma yalzimuniy nafaqatuhum syar'an fardhan lillahi ta'ala.

Artinya,

"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk diriku dan seluruh orang yang nafkahnya menjadi tanggunganku fardhu karena Allah Taala."

4 dari 4 halaman

Niat Zakat Fitrah untuk Istri dan Anak

Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri 'an zaujati fardhan lillahi ta'ala.

Artinya,

"Aku niat mengeluarkan zakat fitrah untuk istriku fardhu karena Allah Taala."