Liputan6.com, Jakarta - Setiap individu memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Namun banyak individu, khususnya kaum hawa bermasalah jika kulit wajah mereka berminyak, karena sangat mengganggu penampilan.
Baca Juga
Advertisement
Kulit wajah yang berminyak bisa disebabkan beberapa faktor, seperti genetik, pola makan, stres dan iklim.
Jadi, kondisi kulit berminyak dialami individu karena hasil dari peningkatan produksi sebum, yang apabila berlebihan dapat menyebabkan pori-pori tersumbat dan membesar.
Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi produksi minyak berlebih adalah dengan menggunakan produk skincare yang dapat melembapkan kulit dan mengunci kadar hidrasinya.
Â
Â
Â
* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Melakukan perawatan kulit dengan kandungan alami
Banyaknya wanita Indonesia yang ingin memiliki kulit sehat becahaya alami, Adoraly Skincare hadir dengan rangkaian produk perawatan kulitnya yang mengandung bahan alami.
"Produk yang ditawarkan dapat melembapkan kulit, mengecilkan pori-pori, serta membantu mengurangi produksi minyak berlebih," ungkap Chief Marketing Officer Adoraly Skincare, Casrudi.
Terdapat lima produk yang terdiri dari facial wash dengan kandungan minyak zaitun yang membantu melembabkan kulit, mengatasi kulit kering, menghilangkan bekas jerawat, mengencangkan kulit dan menghaluskan wajah.
Lalu ada hydrating toner dengan kandungan lidah buaya dikenal mampu membuat kulit glowing dan mengatasi jerawat. Selanjutnya brightening serum dengan kandungan honey & habbatussauda extract yang bisa membantu mencegah penuaan dini.
Kemudian day cream dengan ekstrak kurma yang bisa menjaga kelembapan kulit dan menjaga kulit dari paparan sinar UV. Terakhir cream malam dengan kandungan ekstrak daun bidara yang bisa mencerhakan dan menghaluskan kulit.
Seluruh produk yang ditawakan telah teruji klinis dan resmi terdaftar di BPOM.Â
Â
Advertisement