Liputan6.com, Bali - Dalam menyambut HUT ke-77 RI, TikTok menggelar program #SerunyaIndonesia dengan menampilkan berbagai konten bertema persatuan dalam keragaman.
Program tersebut menitikberatkan fokus pada sektor pariwisata, pemberdayaan ekonomi kreatif, serta perayaan persatuan Indonesia melalui semangat kebhinekaan.
“Kita mencoba pendekatan utama melalui sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, karena itu dua sektor yang paling terdampak selama Covid-19,” ucap Country Head of Operations TikTok Indonesia, Mahwari Sadewa Jalutama, saat ditemui dalam acara #Serunya Indonesia On The Road, Bali (14/8/2022).
Advertisement
Pandemi Covid-19 tentu memiliki efek luas ke semua sektor, dari perekonomian bisnis dan lainnya. Meski begitu, masyarakat mencoba tetap saling bahu membahu untuk saling bekerja sama mengatasi pandemi.
“Itu juga terlihat di platform kita, beragam konten mulai muncul dan lainnya. Sekarang mulai endemi selaras dengan HUT ke -77 RI, kita mencoba mengangkat tema pulih lebih cepat bangkit lebih kuat. Dan kita akan mencoba menghighlight sektor pariwisata dan ekonomi kreatif,” bebernya.
Hal ini nyatanya menginspirasi TikTok untuk meluncurkan kampanye #SerunyaIndonesia agar masyarakat bisa pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat.
Baca Juga
* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.
Hadiri konten kreator lokal
Dalam kesempatan itu, TikTok juga menghadirkan konten kreator lokal di antaranya, @a.ci.pa, @urrofi_, @sptrakori_ dan @Endraratna untuk berbagai cerita mengenai perjalanan mereka menjadi konten kreator yang disukai banyak pengguna.
Dalam momen tersebut, @a.ci.pa berbagi tips kepada pengguna lain yang baru memulai membuat konten di TikTok. Menurutnya dalam membuat konten, pengguna harus tahu apa yang disuka, cari keunikan diri dan perlu konsisten dalam membuat konten.
"Yang pertama kita harus mulai apa dulu yang disuka, otomotif kah, atau mau transisi kaya aku, atau mau ke makeup. Pokonya harus cari tahu dulu apa yang disuka, fashion-nya di mana, cari juga keunikan kita dibandingkan dengan orang lain. Supaya saat orang lain lihat konten kita, kita punya ciri khas sendiri. Saat kita suka ngelakuinnya, pasti 100 persen kan melakukannya. Jadi kita tetap maksimal," kata @a.ci.pa.
"Jangan lupa, kita juga harus konsisten dengan apa yang dimulai untuk yang pemula," lanjutnya.
Wanita yang dikenal sebagai Lisa Blackpink-nya Indonesia ini juga selalu mencari tahu dan mengikuti tren yang ada untuk bisa membuat konten menarik yang disukai pengguna TikTok.
"Aku udah ngerasa unik nih, udah ngerasa banyak banget yang suka sama konten aku sampe FYP terus. Tapi ada kalanya ada yang lebih jago dan ada yang lebih bagus lagi. Kita enggak boleh berhenti dan harus belajar lagi, pelajarin terus karena tren enggak akan berhenti. Harus eksplore diri dan jangan berhenti ikutin tren yang lagi ada," tambahnya.
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Advertisement
Lomba 17-an bersama konten kreator lokal
Untuk menyambut HUT ke-77 RI, TikTok juga menggelar lomba 17-an bersama konten kreator lokal. Dalam momen tersebut, tampak kemeriahan konten kreator mengikuti berbagai lomba yang khas dengan Hari Kemerdekaan, di antaranya lomba makan kerupuk dan lomba balap karung.
Beberapa konten kreator ikut memeriahkan lomba 17-an dengan mengikuti lomba makan kerupuk.
Selain itu, ada pula lomba tenis meja yang diikuti dua konten kreator Bali.
Rangkaian Acara
Dalam program #SerunyaIndonesia ada beberapa aktivitas, pertama hastag #ChallengeSerunyaIndonesia dimulai dari 6 – 21 Agustus 2022 dengan tema Indonesia. Jadi semua kreator bisa menggunakan hastag #SerunyaIndonesia dengan style mereka masing-masing dengan tema Indonesia dan kemungkinan mendapatkan hadiah 77 juta sesuai dengan ulang tahun Indonesia.
Yang kedua #JelajahSerunyaIndonesia dari kreator live streaming untuk visit ke 77 destinasi di Indonesia. Tiktok bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata untuk memberdayakan perekonomian lokal dan menghighlight pariwisata yang terdampak pandemi.
Ketiga lebih ke ekonomi kreatifnya #ForYourFashion di Kota Kasablanka, Jakarta, dari 11-21 Agustus 2022. Itu kita kerja sama dengan 10 brand lokal dan TikTok menghighlight bazaar juga untuk membantu perekonomian lokal.
Keempat maju bareng TikTok, bekerja sama dengan 5 ribu UMKM lokal, itu produk dan brand lokal Indonesia dengan memberikan pelatihan bagaimana TikTok bisa membangun brand yang ada di TikTok dan memanfaatkan TikTok sebagai salah satu platform untuk berjualan dan promosi untuk membangkitkan ekonomi lokal.
Terakhir puncak dari acaranya, festival #SerunyaIndonesia yang akan dilangsungkan di Jakarta, 19 Agutus 2022. Akan ada pemecahan rekor, entertainment dengan menghadirkan band Slank, selain itu akan ada turnamen lomba 17-an.
Advertisement
Harapan dengan Menggelar #SerunyaIndonesia
Tama --sapaan Mahwari Sadewa Jalutama berharap dengan digelarnya program tersebut Indonesia bisa pulih dan bangkit seperti misi TikTok dan misi pemerintah selaras pulih lebih cepat dan pulih bangkit lebih kuat.
"Dengan adanya #SerunyaIndonesia ini kita ingin merayakan adanya akar budaya kita, keberagaman budaya kita bisa kita selebrasi melalui hal positif, dari yang kita lakukan kemarin. Semoga ini bukan hal terakhir yang kita lakukan untuk Indonesia, dan banyak hal baru yang lebih seru yang ingin kita tampilkan juga untuk Indonesia," tambah Tama.