Liputan6.com, Jakarta Normal bagi seorang anak untuk mengalami pasang surut mentalnya. Tapi orang tua harus ingat bahwa jika gejala peringatan berlangsung selama lebih dari beberapa minggu. Jadi yang terbaik adalah mencari bantuan profesional.
Terkadang itu bisa menjadi tanda gangguan kesehatan mental, dan hanya spesialis yang bisa mendiagnosis apa yang sebenarnya terjadi pada anak Anda.
Baca Juga
Artikel tentang tanda anak alami gangguan kesehatan mental menjadi yang terpopuler di kanal Citizen6-Liputan6.com. Disusul dengan artikel tentang zodiak sulit move on dari mantan.
Advertisement
Sementara itu artikel ketiga terpopuler tentang rahasia awet muda wanita China.
Berikut Top 3 Citizen6:
1. Jangan Abai, Kenali 6 Tanda Anak Anda Alami Gangguan Kesehatan Mental
Untuk itu, ketahui beberapa tanda Anda anak mengalami gangguan kesehatan mental, seperti melansir dari Bright Side, Sabtu (27/8/2022).
1. Marah dan perubahan suasana hati
Kemarahan, perubahan suasana hati, atau ketakutan luar biasa yang tiba-tiba tanpa alasan –terkadang disertai dengan jantung yang berdebar kencang atau napas yang cepat—bisa menjadi tanda penyakit mental.
Mengamuk memang lumrah dilakukan anak-anak. Tapi sebagian besar mengatasinya di taman kanak-kanak. Tidak apa-apa jika anak di bawah 4 tahun mengalami lebih dari 9 tantrum per minggu.
2. Tidak peduli dengan penampilan mereka sendiri
Jika anak Anda berhenti menjaga penampilan dan kebersihannya kurang, itu tidak normal. Jangan biarkan Anda melihat anakmu mengabaikan kerapian dan terlihat berantakan.
Tentu saja, anak-anak tidak selalu suka bersih, tapi ini lebih tentang manifestasi yang konstan atau sangat menonjol.
2. Terlihat Baik-Baik Saja, Ternyata 5 Zodiak Ini Paling Sulit Move On dari Mantan
Setiap pertemuan, pasti ada perpisahan. Tak semua pertemuan berakhir bersama. Dua orang yang pernah bahagia bersama kini jadi asing. Dan ketika momen itu tiba, ada yang kuat dari luar nyatanya sangat hancur di dalam.Â
Proses melupakan masa lalu atau yang biasa kita sebut dengan move on memang tak mudah. Terutama jika harus berpisah dengan orang yang pernah jadi pasangan dalam hubungan asmara.Â
Hari berganti hari. Bulan berganti bulan. Tahun berganti tahun. Katanya waktu akan menyembuhkan luka. Namun, untuk sebagian orang, move on dari mantan tidak secepat waktu jatuh cinta, proses yang entah sampai kapan berakhirnya.Â
Hidup terus berjalan. Dua insan harus tetap melanjutkan hidupnya masing-masing. Mungkin kamu pernah melihat teman, kenalan, kerabat yang baru saja putus tetapi terlihat baik-baik saja. Namun, bisa jadi saat dirinya sedang sendirian dalam kamar, dirinya sedih dan diam-diam menangis. Atau mungkin kamu salah satu orangnya?Â
Ternyata, astrologi mungkin juga ada hubungannya dengan itu. Ini dia, lima zodiak yang sulit move on dari mantannya!
Â
Advertisement
3. Rahasia Tampil Awet Muda, Wanita China Terapkan Gaya Hidup Ini
Tampil awet muda pastinya menjadi impian semua wanita. Terutama seiring bertambahnya usia, tetap cantik dan sehat adalah harapan besar.
Mungkin kamu pernah melihat artis-artis China di film, televisi, ataupun di media sosial yang tetap tampil cantik dan awet muda meski sudah memasuki usia lanjut? Penasaran apa saja rahasia kecantikan yang mereka lakukan?
Ternyata sedari muda wanita China rutin melakukan sederet kebiasaan untuk tetap menjaga kealamian kecantikan mereka agar tetap awet muda. Dalam mengoptimalkan perawatannya, sedari muda wanita China sudah merawat kulitnya dari luar dan dalam. Tak hanya berhenti sampai di skincare, gaya hidup berpengaruh besar selama proses perawatan kulit mereka. Â
Sadar akan pentingnya penggunaan skincare, namun, dengan ikut memperhatikan asupan sehat yang masuk ke dalam tubuh menjadi kombo terbaik dalam proses perawatan kulit. Ya, tidak instan memang. Namun, segala gaya hidup baik yang diterapkan sedari muda bisa menjadi 'hadiah' di hari tua. Cantik dan sehat pun bisa didapatkan bersamaan.Â
Berikut, sederet gaya hidup ala wanita China agar tetap awet muda yang bisa kamu contoh dan terapkan juga, nih!