Sukses

Eksistensi Radio Bagi Generasi Milenial, Sumber Informasi dan Teman Bernyanyi

Radio nggak hanya sebagai sumber informasi saja, tetapi bisa menjadi media hiburan dan sarana komunikasi.

Liputan6.com, Jakarta Di tengah perkembangan internet dan aplikasi digital yang pesat, radio masih memiliki tempat istimewa di para pendengar, termasuk oleh generasi milenial. Bagi mereka, radio tak hanya menjadi sumber informasi tetapi juga media hiburan dan sarana komunikasi.

Perjalanan naik mobil rasanya akan sepi bila tidak menyalakan radio. Dari radio, para pendengar bisa mendapatkan informasi lalu lintas, berita peristiwa yang baru terjadi maupun viral. Paling penting, radio memutarkan berbagai genre musik yang bisa menemani sekaligus menghibur kita entah di saat sedih maupun senang. Tinggal pilih stasiun radionya maupun penyiar yang kita ingin dengarkan.

Untuk kawula muda di Jakarta pastinya gak asing dengan tiga stasiun radio berikut ini:

1. Mustang FM

Mustang FM adalah radio yang disiarkan dari Jakarta dengan frekuensi lokal 88 FM. Radio ini menyuguhkan beragam program musik hits yang populer di kalangan anak muda masa kini. Nggak hanya itu, Mustang FM juga menyajikan informasi seputar dunia hiburan.

Ada beberapa program siaran menarik yang disajikan Mustang FM, seperti Young Music Generation yang hadir setiap hari dengan dipandu oleh musisi indie ternama tanah air.

2. TRAX FM

Radio selanjutnya adalah TRAX FM Jakarta dengan frekuensi lokal 101.4 FM. Stasiun radio dengan slogan ‘Hits yang Kamu Suka’ ini merupakan radio yang sebelumnya memiliki nama MTV Sky. Namun, setelah lepas dari MTV, radio ini berubah nama menjadi Trax FM dan berada di bawah manajemen MRA Media Group.

Berbeda dengan rekomendasi radio sebelumnya, TRAX FM Jakarta hadir dengan mengedepankan musik yang diminati anak remaja saat ini seperti, acid jazz, pop, rock, R&B, hip hop, dan lainnya. Program harian radio TRAX FM hadir dari pukul 5 pagi hingga 12 malam, dari hari Senin hingga Jumat.

3. PRAMBORS

Stasiun radio Prambors hadir dengan frekuensi lokal 102.2 FM. Radio ini awalnya dibentuk oleh sekelompok anak muda Jakarta hingga akhirnya terkenal seperti sekarang. Meski sudah berdiri lebih dari 50 tahun, Prambors masih menjadi stasiun radio pilihan anak muda seperti Generasi Millenial.

Prambors merupakan radio yang ditujukan kepada para anak muda atau yang biasa disapa dengan Kawula Muda. Stasiun radio Prambors hadir dengan musik-musik yang menjadi tren di kalangan anak muda.

2 dari 2 halaman

Radio Bagi Generasi Milenial

Bagi salah satu penikmat radio, Azka, mendengarkan radio menjadi teman bernyanyi untuk menghilangkan bosan saat menyetir akibat macet.

“Gue selalu dengerin radio sih kalau di mobil, kadang kan otw ke kampus dari rumah suka macet banget tuh. Udah paling cocok deh sambil dengerin lagu di radio, sometimes gue dapet informasi lalu lintas juga sih biar tau daerah mana aja yang lagi macet,” ujar Azka, mahasiswa UPN Veteran Jakarta.

Tidak hanya Azka saja, banyak teman-teman generasi milenial yang menggunakan platform digital untuk mendengarkan radio. Contohnya melalui aplikasi dan layanan streaming karena tidak memiliki batasan untuk mendengar. Hal itu diungkapkan oleh seorang penikmat dan penyiar radio kampus, Firhad yang masih termasuk kategori Gen Millennial.

“Dari dulu pas jaman SMP gue tuh emang tertarik banget sih di dunia broadcasting gini, apalagi gue suka banget dengerin Prambors. Sampai akhirnya gue tuh masuk ke organisasi radio kampus buat jadi penyiar, dan serunya radio jaman sekarang tuh keren banget sih, kayak contohnya Prambors udah punya aplikasi streamingnya sendiri. Jadi, gue bisa dengerin dimana aja,” kata Firhad yang juga mahasiswa UPN Veteran Jakarta.

Menurut Generasi Millennial, radio masih tetap eksis lho di zaman yang terus berkembang saat ini. Dengan adanya platform digital seperti aplikasi dan layanan streaming, memudahkan mereka untuk mendengarkan radio dimanapun dan kapanpun. 

Nggak hanya itu, banyak radio swasta yang mengadakan campaign seperti TRAX Ambassador Hunt dan Prambors Cari Wadyabala. Dengan tujuan untuk mengajak para Generasi Millennial seperti anak sekolah dan anak kampus untuk belajar dan melestarikan budaya radio agar selalu eksis.

 

Penulis: Ayra Sekar Putri

Video Terkini