Sukses

5 Rekomendasi Film Horor yang Terinspirasi dari Kisah Nyata, Bakal Bikin Merinding

5 film horror yang terinspirasi dari kisah nyata, berikut rekomendasi kami

Liputan6.com, Jakarta - Ketika memilih film horror, kita ditawarkan dengan banyak pilihan dan plot cerita menarik yang membuatnya bingung untuk dipilih.

Ada banyak film horror yang populer karena plot cerita mendebarkan, akting yang bagus, nuansa seram yang dibangun, hingga audio visual yang mendukung. Hal tersebut turut menjadi aspek yang menarik untuk dipertimbangkan.

Banyak orang memilih film horror karena menganggap bahwa genre ini dapat mengurangi stress dan membangun rasa tegang untuk mengalihkan diri dari pikiran yang sibuk.

Mengutip dari Healthline, Jumat (21/10/2022), menonton film horror lebih dari sekedar perwujudan dari perasaan untuk menghadapi ketakutan. Adrenalin yang terkandung dalam film horror memiliki manfaat untuk mengurangi kecemasan dan meningkatkan imajinasi.

Film horror yang tak jarang mengajak penonton untuk berpikir seperti Get Out dan The Cabin In The Woods juga menawarkan premis tak terduga. Unsur film horror berupa plot twist dan jumpscare turut membuat orang-orang penasaran dan tertarik untuk mencoba menontonnya.

Kendati demikian, film horror yang diadaptasi dari kisah nyata dan aktual biasanya memiliki feel tersendiri karena kasus kebenarannya. Film yang terinspirasi dari kisah nyata terkadang menjadi pilihan karena menyadari bahwa kenyataan lebih menakutkan daripada fiksi.

Berikut, kami rangkum 6 rekomendasi film horror yang diadaptasi dari kisah nyata untuk kamu tonton.

2 dari 6 halaman

1. The Conjuring (2013-2021)

Bagi penyuka film horror, The Conjuring tentu menjadi judul yang tak asing. The Conjuring (2013-2021) diambil dari kisah Ed dan Lorraine Warren, pasangan supranatural yang berhubungan dengan makhluk halus di sepanjang karir mereka.

Melansir dari Screen Rant, adaptasi The Conjuring 2 berasal dari kasus kontroversial terkenal dari “Enfield Poltergeist”. Adapun pada film ketiganya, bercerita tentang persidangan Arne Cheyenne Johnson, sebuah pembunuhan yang terjadi pada tahun 1981 di Connecticut.  

The Conjuring juga memiliki universe sendiri yang membuat satu iblis dengan iblis yang lain berkaitan. Tentunya, hal ini membuat penasaran penggemar film horror dan merupakan salah satu film horror yang wajib untuk ditonton.

3 dari 6 halaman

2. Amityville Horror (1979)

Film Amityville Horror merupakan adaptasi dari buku dengan judul sama, yang dirilis pada tahun 1977. Buku ini didasarkan pada klaim pengalaman paranormal oleh keluarga Lutz yang menimbulkan kontroversi dan tuntutan atas kebenaran ceritanya.

Karena film ini dibuat pada 1979, tampilan horror era 70-an ini setara dengan horror klasik lainnya seperti The Exorcist yang terkenal karena ceritanya yang sadis. Meskipun Amityville Horror adalah film lama, narasi horror yang disajikan tetap realistis sehingga tidak kalah dengan premis film di masa kini.

4 dari 6 halaman

3. Incantation (2022)

Mengutip dari Showbiz Liputan6.com, Incantation merupakan adaptasi longgar dari kisah asli asal negeri Taiwan. Cerita ini melibatkan keluarga pemuja kultus, sehingga kental dengan unsur keagamaan yang membuatnya semakin sarat horror.

Incantation beberapa kali mengambil adegan footage yang membuatnya semakin realistis. Mantra-mantra yang terdapat di dalam film ini juga disebutkan dengan khusyu yang membuat penonton bergidik ngeri. Tidak hanya itu, film yang mengambil unsur agama dan tabu religius memiliki nuansa kengerian di dalamnya.

5 dari 6 halaman

4. Annabelle (2014)

Film ini juga merupakan salah satu franchise dari The Conjuring yang disutradarai oleh sinematografer yang sama, ohn R. Leonetti. Bercerita mengenai peristiwa boneka dengan nama yang sama sebelum pasangan Warren bersentuhan dengannya, Annabelle menunjukkan peristiwa asal-usul boneka yang diisi oleh iblis.

Melansir History vs Hollywood, boneka yang menginspirasi Annabelle merupakan boneka jenis “Raggedy Ann” yang diberikan sebagai hadiah ulang tahun oleh seorang ibu kepada putrinya, Donna, seorang mahasiswi keperawatan yang berusia 28 tahun. Sebagian besar film Annabelle berfokus pada keberadaan boneka antik yang menawarkan kisah fiksi tentang bagaimana iblis bisa masuk dan tinggal bersama boneka itu.

Adapun Donna, teman sekamarnya Angie, dan tunangan Angie, Lou, digambarkan di awal film yang menceritakan kepada ahli demonologi Ed dan Lorraine Warren tentang pengalaman mereka dengan sang boneka.

6 dari 6 halaman

5. The Medium (2021)

The Medium merupakan sebuah film bergenre horor supranatural asal Thailand-Korea Selatan yang dirilis pada 2021 hasil garapan Banjong Pisanthanakun dan diproduseri oleh Na Hong-jin.

Mengambil unsur keagamaan dan kultus, film ini berkisah mengenai perdukunan di Thailand. Penuturan cerita yang mengambil sudut layaknya film dokumenter, diceritakan kehidupan perdukunan dan kisah narasumber dukun bernama Nim yang mengaku dirasuki oleh roh Bayan.

Dalam cerita ini, Roh Bayan merupakan dewa yang dipercaya turun temurun dan merasuki anak perempuan yang diwariskan oleh keluarga Nim. Inilah alasan mengapa film ini berjudul “the medium” karena Nim berperan sebagai media.