Liputan6.com, Jakarta - Selepas keluar dari wajib militer, Taeyang Big Bang diketahui masih belum aktif kembali ke industri hiburan, dan hanya membagikan foto sehari-hari kepada penggemar melalui akun Instagram pribadinya.
Namun, pada 26 Oktober 2022, pelantun Eyes, Nose, Lips itu tiba-tiba menghapus semua unggahan Instagram-nya, hal ini tentu membuat bingung para penggemar dan warganet.
Taeyang bahkan mengubah gambar profil akunnya menjadi layar hitam, dan bahkan menghapus foto pernikahannya dengan istrinya, aktris Min Hyo Rin, sehingga menimbulkan rasa penasaran dan kekhawatiran penggemar.
Advertisement
Beberapa warganet mengungkapkan kekhawatiran bahwa mungkin ada masalah dalam hubungan antara Taeyang dan Min Hyo Rin, tetapi Min Hyo Rin tetap membiarkan semua unggahan Instagram-nya apa adanya.
Min Hyo Rin sendiri diketahui tidak aktif di industri hiburan sejak dia menikah dengan Taeyang pada tahun 2018.
Setelah Taeyang selesai wamil pada tahun 2019, Min Hyo Rin menerima banyak ucapan selamat ketika dia mengumumkan berita kehamilannya pada Desember tahun lalu, tiga tahun setelah menikah.
Usai melahirkan, Min Hyo Rin hanya sesekali membagikan kesehariannya melalui Instagram.
Penggemar merasa Min Hyo Rin ingin fokus untuk mengasuh anaknya, karena terakhir kali Min Hyo Rin membagikan unggahan di Instagram adalah bulan lalu.
Berbeda dengan Taeyang, akun Min Hyo Rin tampaknya tidak mengalami perubahan.
Persiapan Comeback
Di balik kabar Taeyang yang menghapus semua unggahan di Instagram pribadinya, beberapa penggemar berspekulasi bahwa tindakan Taeyang diartikan sebagai pertanda comeback solonya.
Tak hanya menghapus unggahan, pada bio Instagram miliknya, ia juga sempat menuliskan kata Renewal sebelum akhirnya bio tersebut kembali dihapus.
Orang-orang berspekulasi, apakah langkah tersebut menandakan pembaruan/pengakhiran kontrak dengan perusahaannya YG Entertainment? Karena kontraknya akan diperpanjang, atau kemungkinan musik baru.
Advertisement
Tren Pengosongan Instagram
Baru-baru ini, ada tren para artis untuk mengosongkan acara sosial mereka sebelum merilis album.
Dikutip dari laman Allkpop, Minggu (30/10/2022), solois Adele melakukannya pada tahun 2021, setelah kampanye pemasaran inovatif yang membangun antisipasi untuk albumnya yang bertajuk 30.
Beyonce juga melakukannya untuk albumnya bertajuk Renaissance tahun ini, kosong selama hampir seminggu di bulan Juni sebelum tanggal rilis album terungkap.
Penggemar Taeyang berharap bahwa "pengosongan" media sosialnya juga merupakan pertanda musik baru yang sangat dinanti dari vokalis terampil tersebut.
Taeyang telah menyelesaikan wajib militernya pada November 2019, dan sejak itu hanya merilis satu single bertajuk Still Life pada April 2022 bersama tiga anggota lain dari grupnya, Big Bang.
Single Still Life
Perilisan single Still Life dari Big Bang pada April 2022, menghidupkan kembali dan mempertahankan kehadiran grup pria di K-Charts, yang belakangan ini sepenuhnya didominasi oleh grup wanita.
Para VIP – sebutan bagi penggemar Big Bang – berharap untuk kesuksesan yang sama untuk persembahan musik baru Taeyang apabila ia akan benar-benar melakukan comeback solonya nanti.
Advertisement